Sampdoria Tundukkan AC Milan

Kiper AC Milan, Gianluigi Donnarumma
Sumber :
  • twitter AC Milan

VIVA.co.id – Sampdoria berhasil mengalahkan tim tamu AC Milan 2-0, pada pertandingan Serie A, Minggu 24 September 2017 di Stadion Luigi Ferraris. Milan dibuat bertahan hampir sepanjang 90 menit.

Kiper Anyar Inter Milan Emil Audero Ungkap Karakternya yang Indonesia Banget

Untuk sementara, Sampdoria berada di peringkat enam dengan 11 poin. Sedangkan Milan di posisi lima dengan 12 poin.  

Sampdoria mendapatkan penalti pada menit ketiga. Pemain Milan, Frank Kessie memblok bola dengan tangannya. 

Tambah Kiper, Inter Milan Mau Pinjam Eks Binaan Juventus Berdarah Indonesia

Namun, wasit kemudian mengubah keputusannya setelah melihat VAR. Sebab Kessie menjaga tangannya dari menyentuh bola.

Penyerang Sampdoria, Duvan Zapata memiliki peluang. Tendangan kerasnya pada menit 20 masih bisa diselamatkan kiper AC Milan, Gianluigi Donnarumma.

Hattrick Olivier Giroud Jadi Pembuktian

Diparuh pertama, Milan jarang mendapatkan kesempatan untuk menyerang. Peluang Milan hanya melalui tendangan bebas, namun gagal dimanfaatkan dengan baik. 

Donnarumma harus bekerja keras pada pertandingan tersebut. Penyerang Sampdoria, Fabio Qugliarella melakukan tendangan keras, Donnarumma kembali menyelamatkan gawangnya. 

Akhirnya Donnarumma harus memungut bola dari gawangnya pada menit 72. Tendangan jarak dekat dari Guvan Zapata yang berhasil membobol gawang Donnarumma. 

Sampdoria berhasil menggandakan keunggulan saat pertandingan memasuki 90+1. Tendangan datar Gabriel Alvarez tidak dapat dibendung oleh Donnarumma. Sampdoria pun menang dengan skor 2-0.

Susunan pemain:

Sampdoria: Christian Puggioni; Bartosz Bereszynski, Matias Silvestre, Gian Marco Ferrari, Ivan Strinic; Edgar Barreto, Lucas Torreira (Leonadro Capezi 903), Dennis Praet (Gabriel Alvarez 90+1), Gaston Ramirez (Valerio Verre 84'); Fabio Qugliarella, Duvan Zapata

AC Milan: Gianluigi Donnarumma; Alessio Romagnoli, Leonardo Bonucci, Cristian Zapata; Ricardo Rodriguez, Giacomo Bonaventura (Patrick Cutrone 78'), Lucas Biglia, Frank Yannick Kessie, Ignazio Abate (Fabio Borini 82'), Suso (Hakan Calhanogu 78'); Nikola Kalinic
 

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya