ManCity Hanya Mampu Menang Tipis Atas Napoli

Selebrasi gol pemain Manchester City
Sumber :
  • REUTERS/Phil Noble

VIVA – Manchester City berhasil mengalahkan Napoli dalam lanjutan Liga Champions matchday 3, Rabu dini hari WIB, 18 Oktober 2017. Dalam duel di Etihad Stadium, tim tuan rumah menang 2-1.

5 Klub Sepakbola yang Sering Tampil di Final Liga Champions, Real Madrid Teratas?

ManCity langsung mengambil inisiatif serangan di babak pertama. Raheem Sterling mampu membawa timnya unggul di menit ke-9 setelah mampu memanfaatkan bola liar di depan gawang Napoli hasil tendangan Kyle Walker yang diblok Pepe Reina.

Berselang empat menit, Gabriel Jesus menggandakan keunggulan The Citizens. Dia mampu memanfaatkan umpan terobosan Kevin De Bruyne dan menceploskan bola ke dalam gawang.

Gila, Ini Format Baru Liga Champions!

Setelahnya, Napoli coba membalas ketinggalannya. Dan usaha tim besutan Maurizio Sarri hampir berhasil di menit 38.

Sayang, penalti yang didapatkan oleh Partenopei gagal dimaksimalkan. Sepakan Dries Mertens mampu dibaca Ederson dan membuat gawangnya masih aman. Keunggulan 2-0 untuk ManCity bertahan hingga turun minum.

Rangkuman Momen-momen Penting Duel Liverpool Vs Villarreal

Usaha Partenopei akhirnya berbuah hasil di menit 73. Fernandinho melanggar Faouzi Ghoulam di kotak terlarang.

Kali ini, Amadou Diawara yang maju sebagai eksekutor. Dia pun mampu menuntaskan tugasnya dengan baik dan membuat timnya memperkecil ketinggalan.

Berselang dua menit dari gol Napoli, Jesus mampu membuat publik Etihad kembali bersorak. Tapi, sayang golnya dianulir lantaran terlebih dulu terperangkap offside.

Tak ada lagi gol tercipta hingga akhir pertandingan. Skor 2-1 untuk kemenangan ManCity tetap bertahan hingga pertandingan usai.

Kemenangan ini membuat The Citizens semakin nyaman di puncak klasemen Grup F dengan 9 poin. Sementara Napoli tertahan di posisi ketiga lantaran baru mengumpulkan tiga poin.

Susunan Pemain:

Manchester City: Ederson Moraes (PG); Nicolas Otamendi, Kyle Walker, John Stones, David Silva (Ilkay Guendogan 76'), Fernandinho, Fabian Delph, Kevin De Bruyne, Raheem Sterling (Bernardo Silva 70'), Leroy Sane, Gabriel Jesus (Danilo 87').

Napoli: Pepe Reina (PG); Raul Albiol, Kalidou Koulibaly, Elseid Hysaj (Christian Maggio 70'), Faouzi Ghoulam, Marek Hamsik (Adam Ounas 78'), Piotr Zielinski, Amadou Diawara, Dries Mertens, Jose Callejon, Lorenzo Insigne (Allan 56').

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya