Liverpool Tembus Lima Besar Usai Gasak Southampton

Penyerang Liverpool, Mohamed Salah (kanan).
Sumber :
  • Reuters/Jason Cairnduff

VIVA – Liverpool sukses menembus lima besar klasemen Premier League usai memetik kemenangan atas Southampton. Menjamu Southampton di Anfield dalam laga lanjutan Premier League pekan ke-12, Liverpool menang dengan skor meyakinkan 3-0, 18 November 2017 WIB.

Prediksi Premier League: Fulham vs Liverpool

Tampil dengan kekuatan penuh, Liverpool mampu mendominasi jalannya pertandingan. Menit 31, Liverpool mampu mencetak gol pertama lewat aksi Mohamed Salah. Tembakan keras Salah dari dalam kotak penalti gagal dihalau kiper Southampton, Fraser Forster.

Salah kemudian mampu menggandakan keunggukan Liverpool di menit 41. Memanfaatkan assist Philippe Coutinho, winger asal Mesir untuk kedua kalinya membobol gawang Forster.

Bikin Quattrick Lawan Everton, Cole Palmer Sejajar Erling Haaland dalam Daftar Top Skor

Unggul 2-0 di babak pertama, Liverpool mampu menambah pundi golnya. Gol ketiga Liverpool dicetak Coutinho yang mampu memanfaatkan bola rebound hasil sepakan Roberto Firmino.

Firmino nyaris memperbesar keunggulan Liverpool di menit 83. Sayang, tembakan bomber asal Brasil ini malah menyamping di sisi gawang . 

Pemain Chelsea Rebutan Penalti, Mauricio Pochettino: Ini Seperti Anak Kecil Memalukan

Tak ada lagi gol tercipta hingga wasit meniup peluit tanda pertandingan berakhir. Kemenangan 3-0 mutlak untuk Liverpool. Berkat kemenangan ini, Liverpool naik ke posisi ke-5 klasemen dengan raihan 22 poin. Liverpool sukses menggeser Arsenal yang memiliki poin sama 22. 

Susunan Pemain:

Liverpool: Simon Mignolet (gk); Trent Alexander-Arnold, Ragnar Klavan, Dejan Lovren, Alberto Moreno, Jordan Henderson, Georginio Wijnaldum, Philippe Coutinho (Emre Can'68), Sadio Mane (Alex Oxlade-Chamberlain'75), Mohamed Salah (James Milner'80), Roberto Firmino.

Southampton: Fraser Forster (gk); Cedric Soares, Virgil van Dijk, Wesley Hoedt, Ryan Bertrand, Oriol Romeu, Davis, Dusan Tadic (Charlie Austin'55), Soufiane Boufal (James Ward-Prowse'69), Nathan Redmond, Shane Long (Manolo Gabbiandini'79).

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya