Rachida Dati, Politikus Kontroversial Pengagum Messi dan Madrid

Rachida Dati
Sumber :
  • google
VIVAbola
Barcelona Masih Mau Beli Striker Walau Sudah Ada MSN
- Nama calon wali kota Prancis, Rachida Dati mendadak terkenal di kalangan pecinta sepakbola. Politisi wanita asal Prancis ini mendadak
mengakui naksir
Real Madrid Dapat Kabar Gembira dari Ronaldo
dengan bintang Barcelona, Lionel Messi.
Jawaban Pogba Membuat Real Madrid Batal Merekrutnya

Dengan lantang dia mengatakan akan mundur dari dunia politik jika Messi berniat menikahinya. Lalu siapakah sosok Rashida Dati ini? Di Prancis, sosok Rachida sangat terkenal di kalangan masyarakat. Maklum saja, dia merupakan juru bicara Nicolas Sarkozy selama pemilihan presiden Prancis pada 2007.


Rachida Dati


Setelah Sarkozy terpilih, anak kedua dari 12 bersaudara ini kemudian dipilih menjadi menteri Keadilan Prancis hingga 2009.


Gayanya yang terkesan glamor dan senang menggunakan gaun dari rancangan-rancangan para desainer terkenal kerap dikritik media-media Prancis. Mereka menganggap jika ibu satu anak ini tidak mengerti perasaan warga Prancis yang memang sedang terkena krisis ekonomi. 


Belum selesai dengan berita kontroversial mengenai gaun, pada 2008, wanita berdarah Maroko-Aljazair ini mengaku dirinya hamil. Uniknya, Rachida belum menikah dan belum memiliki kekasih. Sampai sekarang nama ayah dari anaknya belum juga diketahui.


Rachida Dati


Pada 25 April 2012, Rachida kembali menuai kontroversi karena mengenakan rompi dengan gambar ganja di bagian belakang di acara talk show "La matinale". Padahal, promosi narkoba dilarang keras di Prancis.


Di dunia sepakbola, meski mengagumi Messi, dia ternyata menyukai klub Real Madrid. Alasannya, Rachida cukup mengenai Florentino Perez yang tak lain adalah presiden Madrid. Dia juga pernah berkunjung ke Santiago Bernabeu. (sj)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya