Facebook Luncurkan Messenger Kids, Chatting Aman untuk Anak

Anak-anak bermain gadget tablet smartphone.
Sumber :
  • REUTERS/Beawiharta

VIVA – Media sosial raksasa Facebook meluncurkan fitur perpesanan khusus anak-anak, namanya Messenger Kids. Aplikasi ini didesain untuk anak-anak berusia 6 sampai 12 tahun.

Puluhan Pelaku Kejahatan Diciduk Polres Depok, 2 di Antaranya Tega Bacok Korban

Mengutip The Verge, Selasa, 5 Desember 2017, disebut Messenger Kids lantaran aplikasi baru ini tidak memerlukan akun Facebook.

Hal ini mengacu pada undang-undang federal Amerika Serikat, di mana pengguna di bawah usia 13 tahun tidak bisa menjadi anggota Facebook secara sah.

Facebook dan Instagram Down, Pengguna Ramai-ramai Ngeluh di X: Sudah Beberapa Jam Tumbang Semua!

Sebaliknya, orangtua dapat mengelola aplikasi perpesanan anak-anak dari akun Facebook mereka seperti mengendalikan teman dan anggota keluarga mana yang dapat dihubungi anak tersebut.

Aplikasi ini baru bisa diunduh terbatas pada iOS dan AS saja. Direktur Kebijakan Publik Facebook, Antigone Davis, mengaku akan berusaha keras untuk memastikan Messenger Kids tidak lepas sebagai eksploitatif.

Facebook dan Instagram Down! Pengguna Ngeluh di X dan Jadi Trending Topic

"Tidak ada iklan di Messenger Kids dan informasi anak Anda tidak digunakan untuk iklan. Ini gratis diunduh dan tidak ada pembelian dalam aplikasi," kata Davis.

Selain itu, Messenger Kids juga dirancang untuk mematuhi Undang Undang Privasi dan Perlindungan Online Anak-Anak atau COPPA. 

"Itulah hukum federal yang melindungi anak-anak di bawah umur dari eksploitasi secara online. Inilah alasan mengapa begitu banyak layanan online yang mengharuskan anak berusia 13 tahun ke atas untuk mendaftar," papar Davis.

Ia menambahkan jika Facebook bekerja sama dengan Asosiasi Guru dan Orangtua Nasional (National PTA) melakukan penelitian yang menunjukkan bahwa 1.200 orangtua di AS memiliki anak di bawah usia 13 tahun, di mana tiga anak dari setiap lima orangtua mengatakan bahwa anak-anak di bawah usia 13 tahun telah menggunakan aplikasi perpesanan.

Sementara itu, sebesar 81 persen anak-anak tersebut sudah paham dan menggunakan aplikasi media sosial sejak usia delapan tahun.

“Untuk orangtua, kami ingin agar anak-anak menggunakan Messenger Kids. Paling tidak, Anda bisa mengendalikan apa yang dilakukan anak Anda dengan aplikasi kami,” ungkapnya.

Namun demikian, Facebook berencana untuk memperluas ketersediaan Messenger Kids di luar iOS ke Amazon App Store maupun Google Play Store dalam beberapa bulan mendatang. (ase)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya