Ilmuwan Lumpuh Stephen Hawking Siap ke Luar Angkasa

Stephen Hawking.
Sumber :
  • Facebook/Jaime Travezan

VIVA.co.id – Fisikawan ternama Stephen Hawking mengatakan, bahwa dirinya akan sangat senang terbang ke luar angkasa. Seorang bos penerbangan telah menawarinya kursi di salah satu pesawat luar angkasa.

5 Ilmuwan Tidak Percaya Tuhan, Anggap Primitif dan Takhayul

Dikutip melalui The Sun.co.uk, Hawking mengungkapkan hal ini dalam sesi wawancara dengan wartawan Good Morning Britain. Dia mengakui, bahwa bos Virgin Galactic, Richard Branson, telah memberinya tiket ke luar angkasa secara cuma-cuma.

"Hidup saya sudah sangat menyenangkan dengan adanya tiga orang anak. Yang akan membuat saya lebih bahagia adalah terwujudnya mimpi untuk bisa berwisata ke luar angkasa," ujar Hawking.

4 Ilmuwan Mempengaruhi Dunia, Bukan Hanya Stephen Hawking

Dia melanjutkan, awalnya itu hanya sebuah mimpi yang dianggapnya jauh dari nyata. Dia tidak menyangka jika ada orang yang mau menawarinya kursi di pesawat luar angkasa.

"Saya sangat terkejut ketika Richard Branson menawari saya salah satu kursi di Virgin Galactic. Tanpa pikir panjang, saya langsung bilang Iya," katanya.

Stephen Hawking Tahu Proses Terjadinya Kiamat

Richard Branson memang dikenal sebagai salah satu orang terkaya di dunia. Dia memiliki perusahaan penerbangan, yang salah satunya memiliki misi untuk bisa mewujudkan wisata manusia ke luar angkasa. (mus)

Ilustrasi kiamat.

Deretan Ramalan Ilmuwan tentang Kiamat

Kiamat, sebagai konsep kehancuran atau akhir zaman, telah menjadi objek perenungan dan spekulasi sepanjang sejarah umat manusia. Berikut prediksi ilmuwan terkait kiamat.

img_title
VIVA.co.id
17 November 2023