Chromebook Baru Pakai Prosesor Sandy Bridge

Chromebook
Sumber :
  • Chromebook

VIVAnews - Raksasa teknologi Google memperkenalkan komputer terbaru yang menggunakan sistem operasi Chrome. Laptop dan PC yang diproduksi bekerja sama dengan Samsung ini menggunakan prosesor berteknologi Sandy Bridge dari Intel.

Mengutip laman BBC, Google Chromebook terbaru ini menggunakan prosesor Sandy Bridge setelah seri sebelumnya dikritik kurang bertenaga. Di seri komputer terbaru ini, Google juga menggunakan aplikasi melalui browser Chrome dan toko online.

Google tidak menyebut berapa jumlah Chromebook yang mereka jual. Namun, sejumlah analis menyebut permintaan komputer Google ini terbilang rendah.

Lembaga analisis IDC mengatakan, hanya sekitar 50.000 Chromebook yang dikapalkan di AS pada tiga bulan pertama tahun ini. Sebagai catatan, AS merupakan pasar yang menyerap penjualan 10 juta laptop pada periode yang sama.

Sementara itu, lembaga analisis Gartner mengatakan Chromebook hanya dikapalkan sekitar 300.000 unit.

Sinergi Google Drive
Google mengatakan telah memperbarui (update) sistem operasi Chrome, sehingga komputer mampu berjalan 2,5 hingga 3,5 kali lebih cepat dari sebelumnya. Perbaikan lain terdapat di GPU (Graphic Processing Unit) dan tweak untuk memastikan sistem yang berjalan dengan Javascript akan lebih efektif.

Perbaikan lain adalah kemampuan penyimpanan awan (cloud storage) melalui Google Drive. Dengan demikian, pengguna akan lebih mudah dalam menata dokumen.

Selain itu, file di Google Documents bisa diedit walau dalam keadaan offline. File itu akan tersinkronisasi untuk tersimpan secara otomatis. Ini juga untuk mengatasi keluhan sebelumnya, yaitu Googlechrome memiliki kemampuan terbatas saat tak terhubung dengan internet.

Dengan tambahan Google Drive, Google mampu menghemat perangkat yang hanya memiliki kapasitas penyimpanan 16 GB. Dengan demikian, harga Chromebook pun akan lebih terjangkau.

Laptop Chromebook dibanderol sekitar US$449, sedangkan PC Chromebook seharga US$329. (art)

Potong Kuku Mulai dari Jari Mana? Ini Penjelasan Ustaz Adi Hidayat
Skin Age Detector

Menggabungkan Teknologi dan Kecantikan, Era Baru Perawatan Kulit dengan AI

Salah satu keunggulannya adalah kemampuan untuk menyediakan perawatan kulit yang komprehensif, tidak hanya fokus pada aspek estetika atau kecantikan tapi juga kesehatan.

img_title
VIVA.co.id
20 April 2024