Google Doodle dan Kelahiran Peraih Nobel Mekanika Kuantum

Oret-oretan awal Max Born di Google Doodle.
Sumber :
  • Google Doodle

VIVA – Google merayakan hari ulang tahun Fisikawan Jerman Max Born ke-135 pada Senin hari ini, 11 Desember 2017.

Tampilkan Kotak Suara, Google Doodle Rayakan Pemilu 2024

Ia merupakan tokoh peraih Hadiah Nobel atas kontribusinya terhadap bidang mekanika kuantum.

Mekanika kuantum sendiri adalah salah satu bab fisika yang mempelajari materi pada tingkat yang sangat rinci. Bidang ini mendorong penemuan penting seperti komputer pribadi, laser, dan perangkat pencitraan medis (MRI).

Aminah Cendrakasih Jadi Google Doodle, Ini Sosoknya

Matematika kuantum telah mengubah peta perkembangan teknologi. Inilah alasan Google Doodle merayakan hari jadi tokoh kenamaan Jerman kelahiran Polandia yang kabur ke Inggris pada 1933.

Ia mendapat Hadiah Nobel pada 1954 untuk Born Rule, yaitu sebuah teori kuantum yang menggunakan probabilitas matematis untuk memprediksi lokasi partikel gelombang dalam sistem kuantum.

Google Doodle Celebrates the Heart Surgeon Dr Victor Chang

Teori sebelumnya mengemukakan, persamaan gelombang merupakan pengukuran yang tepat, yang melibatkan percobaan pengukuran fisik yang rumit.

Born lalu menemukan bahwa matriks atau susunan angka dengan baris dan kolom dapat menghasilkan hasil yang serupa, bergantung pada prediksi probabilitas.

Teori revolusioner ini sekarang memberikan dasar untuk hampir semua prediksi fisika kuantum.

Selama hampir dua dekade di Inggris, Born kemudian kembali ke Gottingen, Jerman, hingga wafat pada 5 Januari 1970.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya