Selain Penumpang, Kereta Ini Berisikan Puluhan Kucing Imut

VIVA.co.id – Umumnya hewan seperti kucing dilarang untuk dibawa ketika naik kereta. Namun di Ogaki, Jepang, kucing-kucing bebas berkeliaran di gerbong kereta. Hal ini dilakukan sebagai bentuk kampanye untuk menyelamatkan kucing-kucing liar. Selain itu, kampanye ini juga bertujuan untuk meningkatkan kesadaran warga akan nasib kucing-kucing yang terlantar. Sedikitnya 30 ekor kucing sengaja dilepas dan dibiarkan berkeliaran di atas gerbong kereta. Hal tersebut dimanfaatkan para penumpang kereta, sembari perjalanan untuk bermain, bercanda, hingga melihat tingkah laku kucing yang lucu dan unik.