Seleb Dilarang Ekspos Dada & Bokong di Grammy Awards 2013

Taylor Swift di ajang Grammy Awards ke-54
Sumber :
  • REUTERS/ Lucy Nicholson
VIVAlife - Ajang bergengsi Grammy Awards 2013 akan digelar pada Minggu, 10 Februari 2013 mendatang. Acara yang digelar secara langsung ini, memiliki aturan yang cukup ketat. Stasiun televisi CBS, yang menayangkan perhelatan Grammy Awards 2013, memberikan peringatan keras kepada seleb wanita dan tamu yang akan menghadiri acara tersebut.. 
Hubungannya Diduga Retak karena Orang Ketiga, Begini Kata Syifa Hadju Soal Perselingkuhan

Seperti dikutip dari Aceshowbiz, dalam memo yang dikeluarkan CBS, mereka meminta para staf produksi, untuk memastikan para seleb atau tamu yang datang untuk tidak mengekspos bagian tubuh, terutama payudara dan bokong.  
Yandri Klaim Seluruh DPW dan DPD PAN Ingin Zulhas Kembali Ketua Umum

Mereka melarang para tamu mengenakan pakaian terbuka, seperti baju tembus pandang, yang ditakutkan akan memperlihatkan payudara orang yang memakainya. Tak hanya itu, para seleb wanita diharapkan tidak mengenakan gaun dengan belahan dada rendah dan mengekspos bagian bokongnya.
Bagi Mardani Ali Sera, PKS Harus Oposisi: Kita Beda dengan 02, Landasan Berpikir dan Asumsinya

Hal ini dilakukan untuk menghindari kesalahan kostum, yang biasanya menimpa para artis dalam ajang-ajang bergengsi. Maka dari itu, mereka berharap para seleb dan juga tamu yang hadir, memakai pakaian yang sopan.

Apakah para seleb akan mamatuhi peraturan tersebut? Kita tunggu saja!

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya