Praperadilan Ditolak, Nasib Raffi di Dahsyat Masih Mengambang

Raffi Ahmad
Sumber :
  • Saungbunda.wordpress.com

VIVAlife- Setelah permohonan praperadilan kasus Raffi Ahmad ditolak Pengadilan Negeri Jakarta Timur, pihak RCTI belum menentukan kelanjutan nasib Raffi sebagai presenter acara musik Dahsyat.

Jurus Turunkan Berat Badan Pakai Protein

Produser Dahsyat, Okke Jahja Imanuel Riyanto alias Oppa menuturkan, pihaknya belum mengambil langkah apapun terkait kasus Raffi meski sudah mengetahui putusan PN Jaktim kemarin, Kamis (14/3).

"Belumlah, kan keputusan ini harus diambil bareng-bareng. Jadi belum bisa menentukan apa-apa," komentar Oppa saat dihubungi melalui telepon, Jumat, 15 Maret 2013.

Pihaknya bahkan belum menetapkan pengganti Raffi sebagai presenter tetap di Dahsyat yang tayang setiap harinya. "Belum ada penggantinya. Nggak ada Raffi juga kami tetap jalan saja kan," ia melanjutkan. Bahkan, ia pernah mengungkapkan rating Dahsyat pun tetap tinggi meski tanpa Raffi.

Oppa pribadi mengaku sedih mendengar ditolaknya permohonan praperadilan Raffi. Sebagai sahabat sekaligus rekan kerja, ia merasa prihatin.

Misteri 'Bak Mandi Tuhan' Berusia 7.000 Tahun

Seperti diketahui, dengan ditolaknya permohonan praperadilan Raffi oleh PN Jaktim, artinya penangkapan dan penahanan mantan kekasih Yuni Shara itu dianggap sah. Raffi tetap harus memenuhi keputusan BNN untuk direhabilitasi di Lido, Jawa Barat, dan dijerat dengan Pasal 111, 112, 132, dan 133 juncto 127. (eh)

Bra

Cup Bra Terlalu Besar Picu Gangguan Kesehatan

Bra yang tidak pas dapat berpengaruh pada postur dan organ internal.

img_title
VIVA.co.id
7 Juni 2013