Slank Akan Ramaikan Jakarta Blues Festival 2013

Peluncuran Slankers TV
Sumber :
  • VIVAnews/Muhamad Solihin
VIVAlife
5 Fakta Menarik Jelang Duel Everton vs Liverpool di Premier League
- Festival musik blues terbesar di Asia Tenggara, 'Jakarta Blues Festival 2013' kembali digelar untuk yang ke-7 kalinya. Dengan mengusung tema 'Blues N'Fruits' para musisi yang merupakan buah dari perkembangan musik blues seperti rock, pop, jazz, metal, dan genre lainnya akan memeriahkan festival ini.

Hakim Geram ke Saksi di Sidang Korupsi Tol MBZ: Proyek Triliunan Gini kok Main-main

"Tema kita 'Blues N'Fruits', akar dari musik jazz, rock macem-macem genre merupakan turunan dari blues. Sekarang kita ada beberapa yang jazz fusion, kita akan tarik mereka main blues. Memang tidak blues murni, tetapi ada rootsnya," ujar Ketua InaBlues, Oding Nasution, saat jumpa pers di Waroeng Solo, Ampera, Jakarta Selatan, Kamis 24 Oktober 2013.
Geger Seorang Wanita Dilarang Naik Kendaraan Online Gegara Bernama Ini


Tahun ini berbagai musisi internasional akan meramaikan Jakarta Internasional Blues Festival 2013. Mereka antara lain, Ron 'Bumblefoot' Thal (USA, Gitaris Gun 'n Roses), Kazumi Watanabe (Japan), Jeff Berlin (USA), Virgil Donati (AUS), Gus Isidore (UK), Al Slavik (USA), Deane Ogden (USA), dan Shun Kikuta (Japan).


Selain itu, musisi dalam negeri pun tak ketinggalan untuk unjuk kebolehannya dalam bermain musik blues. Band Slank, akhirnya tampil di Jakarta Blues Festival tahun ini. Penampilannya dipastikan akan sangat ditunggu-tunggu para penggemar blues.


"Tahun ini agak lain dari tahun sebelumnya, kita menampilkan band lokal, Slank. Kita kembalikan Slank ke habitat aslinya, blues," lanjut Oding.


Slank yang diwakili Kaka sore itu mengaku sangat senang akhirnya bisa tampil di festival sekelas Jakblues. Ia mengaku tertantang untuk membawakan lagu-lagu yang dulu memang banyak mereka bawakan dalam genre blues.


"Ini kita tunggu-tunggu dari dulu, Alhamdulilah bisa tampil. Kita tertantang, kita mau lakukan yang baru terus, buat fans. Kita punya banyak materi blues, sempet kepikir apa keluarin album blues aja, tapi kalau belum main di ajang besar yaa nggak cocok, jadi kita main dulu di sini," ujar Kaka.


Selain Slank, ada pula Gugun Blues Shelter, Ina Blues All Star, Balawan and Friends, Endah N Rhesa, Tohpati Bertiga, dan masih banyak musisis dalam negeri lainnya yang siap meramaikan Jakblues. (umi)


Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya