Apa Kabar Para Personel Boyband Westlife?

Konser Westlife di Jakarta beberapa waktu silam.
Sumber :
  • VIVAnews/Ikhwan Yanuar

VIVA.co.id – Jauh sebelum boyband Korea Selatan menjadi fenomena di Indonesia, sudah lebih dulu ada sejumlah boyband asal negara Barat, seperti Boyzone, NSync, Backstreet Boys, Westlife.

Westlife Bakal Konser di Candi Prambanan, Harga Tiket Mulai Rp700 Ribuan Aja

Mereka sempat menyita perhatian publik di era tahun 1990-an. Lalu, setelah hampir lebih dari 15 tahun sejak mereka tampil, apa kabar mereka saat ini? Westlife salah satunya, lagu-lagu terkenal mereka seperti My Love dan Flying Without Wings hingga saat ini masih sering diputar di radio atau restoran tertentu.

Rindu dengan keempat sosok pria tampan yang dahulu begitu digandrungi wanita tersebut? Yuk tengok kabar mereka seperti apa saat ini, seperti dilansir dari laman Mirror.

Jadi MC di Pernikahan Crazy Rich Surabaya, Melaney Ricardo Bonus Ketemu Idolanya

Shane Filan

Masih ingat dengan pemimpin Westlife yang satu ini? Popularitas Shane sempat naik turun sejak meninggalkan Westlife empat tahun silam. Membangun perusahaan properti bersama sang adik ternyata adalah keputusan yang salah baginya. Shane sempat menyatakan dirinya bangkrut.

Potret-potret Pernikahan Mewah Crazy Rich Surabaya, Hadirkan Eks Vokalis Westlife dan Boyzone

Mark Feehily

Mark dahulu adalah vokalis utama Weslife, tapi sejak boyband tersebut bubar, dia mulai jauh dari hiruk pikuk dunia hiburan.

Mark yang kini telah berusia 36 tahun memilih menjalani bisnis katering, menyajikan makanan panas dan minuman dari belakang sebuah truk, atau van saat ia melakukan perjalanan festival. Ia mengakui, tekadnya sudah bulat untuk menjalani bisnis barunya ini, yakni menjual crepe dan kopi.

 

Boredom induced towel fashion

A photo posted by Mark Feehily (@markusmoments) on

Kian Egan

Kian dianggap sebagai yang paling sukses usai boyband Westlife bubar. Ayah dua anak ini menikah dengan Jodie Albert tahun 2008, seorang mantan anggota girlband. Kian kini sedang sibuk sebagai pelatih dan mentor The Voice edisi Irlandia.

Nicky Byrne

Pria kelahiran 1978 ini terkenal di Irlandia sebagai presenter televisi dan radio. Hingga saat ini Nicky mengaku masih rutin berkomunikasi dengan rekan-rekannya di Westlife.

 

Alice and Dom from Cultured Kitchen brought us kimchi - it's great for you. #kimchi

A photo posted by The Nicky Byrne Show (@nbshow2fm) on

Brian McFadden

Bry=ian yang meninggalkan Westlife tahun 2004 untuk bersolo karier kini juga tidak banyak terdengar kabarnya. Terakhir, dia diketahui berpisah dengan istrinya tahun 2004 lalu. Perpisahan tersebut membuatnya sangat terpukul. Begitu pula dengan dua buah hatinya yang masih remaja.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya