Minuman Berenergi Saat Lembur Bisa Sebabkan Kematian

wanita stres
Sumber :
  • istockphoto

VIVAlife - Kerja keras seakan sudah menjadi nafas bagi para pekerja Ibu Kota. Tak jarang, bekerja lebih lama harus dilakukan karena tuntutan yang makin menggila. Untuk menyokong daya tahan tubuh, minuman berenergi atau kopi sering menemani di atas meja.

Siapkan Tenaga Kerja yang Kompeten, Kemnaker Ajak Jepang Investasi Pelatihan Bahasa

Padahal, itu berbahaya bagi tubuh. Dr Ari F Syam, Staf Departemen Ilmu Penyakit Dalam FKUI-RSCM menjelaskan, mengonsumsi minuman berkafein saat lembur hanya akan memperparah kondisi tubuh.

“Kafein membuat detak jantung lebih keras. Kalau punya darah tinggi, tensinya akan naik. Itu bisa mengakibatkan nyawa melayang,” ujarnya saat dihubungi VIVAlife, Senin, 16 Desember 2013.

Sosok Pria yang Ikut Terseret Kasus Narkoba Chandrika Chika, Ternyata Bukan Orang Sembarangan

Orang suka mengonsumsi minuman berkafein karena merasa kapasitas tubuh bertambah. Menurut Ari, itu disebut caffeine alert. Ia akan menaikkan kerja jantung sehingga tubuh terasa lebih bugar. Padahal, kata Ari, itu hanya efek sementara.

“Padahal kenyataannya, tubuh dipaksa kerja lebih dari kapasitasnya,” kata dia menuturkan.

Daftar Harga Pangan 24 April 2024: Beras hingga Gula Konsumsi Naik

Normalnya, Ari menjelaskan, manusia bekerja keras selama delapan jam, bekerja ringan selama delapan jam, dan delapan jam lainnya untuk istirahat. Jika tubuh diajak bekerja lebih dari itu, ia akan mengirim sinyal kelelahan. Misalnya: sakit kepala, batuk pilek, turun konsentrasi, dan mencret.

Jika itu tak dihiraukan, kondisi tubuh semakin buruk. Apalagi jika tubuh sudah memiliki risiko penyakit lain, seperti jantung dan stroke. Akibat paling fatal, bisa sampai meninggal dunia.

Itu terjadi pada kasus Mita Diran, seorang copywriter di Y&R Indonesia. Ia meninggal setelah bekerja selama 30 jam. Disebut-sebut, ia juga mengonsumsi minuman berenergi. Mita sempat koma, dan akhirnya meninggal. Ia dimakamkan hari ini di TPU Jeruk Purut. (eh)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya