Ini Bahaya Terkena Paparan Sinar Matahari Langsung

Ilustrasi wanita terpapar sinar matahari
Sumber :
  • istockphoto
VIVA.co.id
Studi Baru Ungkap Keterkaitan Tahi Lalat dan Kanker
- Memapar diri pada sinar matahari pagi, adalah hal yang bisa dilakukan untuk mendapatkan manfaat vitamin E dan D. Namun, paparan sinar matahari ketika siang hari, ternyata memiliki bahaya yang bisa menyebabkan gangguan kesehatan, khususnya bagi lansia.

Curiga Terkena Kanker Kulit, Lakukan Langkah Ini

Dilansir dari
Cegah Kanker Kulit dengan Dua Langkah Mudah
Dailymail, kanker kulit adalah efek samping jangka panjang yang bisa terjadi pada tubuh, yang risikonya akan lebih parah jika terjadi pada lansia. Hal ini dibuktikan sebuah penelitian yang menyatakan bahwa paparan sinar matahari pada lansia, bisa menyebabkan kanker kulit, bahkan dapat merusak DNA mereka.


Phill Jones, seorang onkologi dari Cambridge menyatakan, dari beberapa sample kulit lansia berusia 50 sampai 70 tahun-an, terdapat mutasi gen yang disebabkan paparan sinar matahari yang berlebih. "Mutasi tersebut bisa saja tidak berbahaya, namun dalam jangka panjang mutasi ini bisa merusak DNA lansia," ujar Phill.


Solusi masalah ini, adalah dengan menjauhi paparan sinar matahari yang berbahaya, seperti pada waktu siang hingga matahari terbenam.


"Jika ingin bepergian ke luar rumah, gunakanlah krim pelindung matahari, kacamata, dan segala perlengkapan yang menjauhkan Anda dari paparan sinar matahari," katanya.


Semakin sedikit frekuensi Anda terkena paparan sinar matahari, semakin kecil pula angka risiko terkena penyakit ini. (art)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya