Beragam Tips Atasi Ruam Kulit

ilustrasi memulas kulit dengan kapas/ kulit kering
Sumber :
  • pixabay/shc9607

VIVA.co.id – Mengalami masalah ruam pada kulit merupakan hal yang menyebalkan. Selain dapat mengganggu aktivitas sehari-hari, ruam juga memberikan tampilan yang kurang sedap di mata.

Petugas TPS dan KPPS Harus Fit di Hari Pemilu, Begini Tips Jaga Kesehatan dari PB IDI

Ruam merupakan inflamasi atau perubahan warna yang terjadi pada kulit manusia yang diawali dari gejala gatal-gatal, benjol, mengelupas, bersisik atau iritasi. Beberapa di antara penyebab ruam adalah akibat alergi, efek samping obat-obatan, dan kosmetik.

Ruam sendiri terbagi beberapa macam dan membutuhkan pengobatan yang berbeda dalam setiap kasus. Menurut dr Fahlia Ikasari dari European Slimming Centre Iskandarsyah, sebelum mengobati ruam, kenali dulu jenis ruamnya.

Kiat Alexandra Asmasoebrata Jaga Stamina dan Melestarikan Pembalap Perempuan 

Ada beberapa hal bisa menjadi pilihan pengobatan, seperti tindakan tradisional atau medis. Untuk tradisional, Anda dapat mengompres dengan es batu atau berendam dengan campuran oatmeal.

Gluten dalam oatmeal memiliki sifat melembabkan dan melapisi kulit ketika Anda mandi di dalamnya. Lapisan protektif ini dapat membantu meringankan ruam dan mengurangi kemerahan.

Stres Ternyata Bisa Sebabkan Ruam Kulit, Begini Cara Atasinya

"Untuk yang mengalami ruam dan ingin mencoba pengobatan sederhana dapat mengompres ruam itu dengan es batu. Kemudian bisa juga mandi dengan mencampurkan paket mandi oatmeal dengan air hangat di dalam bak mandi dan berendam selama kira-kira 20 menit," ujarnya kepada VIVA.co.id di kawasan Jakarta Selatan, beberapa waktu lalu.

Dia menambahkan, selain oatmeal, Anda dapat menggunakan baking soda dengan cara yang sama. Setelah itu, terapkan krim minyak tea tree atau salep antialergi pada ruam untuk membantu meringankannya.

Selain cara tradisional, pengobatan medis bisa menjadi solusi lain bila ruam Anda tak kunjung membaik. Sebab dokter tentunya akan melakukan tes atau analisis mikroskopis pada sampel kulit dan melakukan tes laboratorium.

"Setelah keluar hasil diagnosis, dokter akan meresepkan pengobatan yang sesuai dengan jenis ruam si penderita.”

(mus)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya