Sembilan Tips Mendekorasi Ruangan Kecil

Ruang makan kecil
Sumber :
  • houzz.com
VIVAlife
Tim Pengawal Anies Pamitan usai Pilpres 2024 Berakhir
- Saat merancang interior rumah, Anda pasti bertanya-tanya bagaimana cara mendekorasi ruangan yang berukuran kecil. Ruangan kecil dan sempit sebenarnya hanya perlu didekorasi dengan benar agar dapat berfungsi dengan baik, serta tentu saja terlihat lebih besar dari ukuran aslinya. Untuk itu, ketahui tips-tips berikut ini seperti dilansir laman
The Times of India
Perasaan Shin Tae-yong Usai Timnas Indonesia U-23 Singkirkan Korea Selatan
.
Christian Bautista Bakal Tampil di Konser Westlife: The Hits Tour 2024

1. Batasi furnitur di ruangan. Coba menempatkan furnitur berukuran kecil, misalnya pilih kursi yang lebih kecil daripada sofa. Hal tersebut karena furnitur berukuran besar hanya akan membuat ruangan terlihat lebih kecil.


2. Pastikan furnitur-furnitur utama atau furnitur yang menarik sebagian besar perhatian memiliki warna yang solid atau pola yang halus. Hindari furnitur dengan pola yang berani.


3. Gunakan pola secara terpisah di area kecil. Hindari untuk meletakkan furnitur-furnitur berpola di beberapa tempat, karena hanya akan membuat ruangan terlihat ramai dan semakin sempit. Anda dapat menggunakan furnitur berpola seperti bantal, keset, karpet, atau kertas dinding. Yang perlu Anda ingat, pilih pola yang sederhana dan berukuran kecil, misalnya
floral print
yang berukuran kecil, bukannya pola dengan bunga-bunga besar yang dramatis.


4. Gantung cermin dengan ukuran apa pun di tembok. Cermin barangkali cara termudah membuat tampilan ruangan menjadi lebih besar secara instan.


5. Cat dinding dengan warna solid atau Anda dapat mengombinasikan dua warna yang senada untuk menciptakan cat yang lain daripada yang lain. Jika Anda ingin memasang kertas dinding, pilih warna yang solid atau yang memiliki pola halus dan sederhana.


6. Gunakan warna-warna dingin seperti biru, violet atau hijau pada dinding ruangan untuk memberi efek ruangan yang lebih besar. Namun, jika menginginkan warna-warna hangat, Anda dapat mengecat dinding dengan warna netral melalui sentuhan warna dingin. Misalnya, Anda dapat menggunakan warna putih dengan sentuhan warna biru atau warna
cream
dengan sentuhan warna hijau.


7. Jika tidak terdapat jendela di ruangan tersebut, letakkan lukisan dengan gambar menarik untuk menciptakan suasana ruangan berjendela.


8. Pastikan menjaga furnitur-furnitur terorganisasi secara rapi. Simpan barang-barang kecil yang tidak diperlukan di dalam laci atau rak agar tidak berceceran dan agar ruangan terlihat lebih lapang serta luas.


9. Berpikir secara vertikal. Upaya ini berarti menggunakan furnitur-furnitur yang tinggi seperti rak buku atau lemari untuk memberi efek langit-langit yang tinggi. Tempatkan pula aksen dekoratif di atas furnitur-furnitur yang tinggi, seperti warna hijau yang berfungsi menarik pandangan mata ke atas. Selain itu, Anda dapat meletakkan tirai panjang dari langit-langit yang mencapai ke lantai. (art)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya