9 Kuliner Khas Thailand, Nomor 2 Wajib Coba

Pad Thai.
Sumber :
  • Pixabay/sharonang

VIVA.co.id – Terkenal dengan beragam makanan jalanan atau street food, banyak turis yang merasa wajib mencoba kuliner lokal jika datang ke Negeri Gajah Putih ini. Mereka tak risih berdiri dan makan di pinggir jalan demi menyantap makanan yang membuat penasaran.

Pemandu Wisata Viral Sebut Nama Asli Kota Ini, Netizen Beri Pujian

Karena beberapa tempat yang terkenal dengan street food sudah banyak yang ditutup, seperti Ekkamai, Ari, Sukhumvit Soi38, untuk yang sedang berencana liburan ke Thailand dalam waktu dekat, catat sejumlah kuliner wajib coba di sana.

Dilansir dari Asia One, ini sembilan di antaranya.

Khao Soi, Kuliner Thailand Paduan Iga Sapi Lembut dan Kaldu Kelapa

Ob Woon Sen

Mi yang dimasak di dalam wadah logam bersama dengan udang, dan dibumbui dengan akar ketumbar serta rempah lokal ini adalah salah satu kuliner klasik di Bangkok. Makanan ini bisa ditemukan di Khlongsan, tepatnya di dekat Wong Wian Yai, Stasiun BTS.

5 Negara Paling Murah Dikunjungi, Nomor 5 Jangan Takut Kehabisan Uang!

Pad Thai

Belum ke Thailand kalau belum mencoba makanan ini, mi goreng dengan telur dan udang. Salah satu kios yang menjual ini bisa ditemui di Charoen Rat Road di Khlongsan.

Pig innards soup

Buat yang mengonsumsi babi, makanan ini wajb dicoba. Darah babi yang dibekukan dan dipotong kotak-kotak dan dihidangkan bersama asinan sayuran lokal. Temukan makanan ini di pasar malam seperti Silom dan Yaowarat.

Ketan dan ayam panggang

Namanya Gai Yang, ayam berbumbu yang dipanggang di atas bara dan biasa dinikmati bersama nasi ketan. Temukan makanan ini di Nang Lin Chee.

Khanom Buang

Crepe renyah diisi dengan parutan kelapa manis atau asin akan membuat Anda ketagihan. Ukurannya yang kecil membuatnya bisa jadi camilan di sepanjang perjalanan menyusuri jalanan Bangkok. Tempat yang masih menjual makanan ini seperti di Wang Lang.

Kanom krok

Bulat dan kecil tapi rasanya luar biasa. Kelembutan bagian dalamnya akan mengingatkan Anda pada kue lava. Temukan tempat yang menjajakan makanan ini di Hai Som Tam dan Soi Convent.

Salted crusted grilled fish

Dipanggang di atas bara api, ikan yang dibaluri dengan garam ini benar-benar wajib Anda cicipi. Ikan yang digunakan biasanya adalah ikan tilapia dan diberi serai di bagian mulutnya. Temukan makanan ini di Central World.

Ketan durian

Ketan mangga masih mudah ditemukan di jalanan Bangkok atau kota lainnya di Thailand, tapi kalau durian dengan ketan atau disebut Khao Niaow Tu-Rean justru kebalikannya. Kalau penasaran, coba datangi kios di daerah Yaowarat.

Boat Noodle

Bagi yang tidak mengkonsumsi babi, ingat ya, jangan coba makanan ini, karena adanya tambahan darah babi selama sup ini dimasak. Tapi jika kalian mengkonsumsi babi, kalian bisa kok minta tambahan darah dan bumbu. Temukan tempat yang menjual Kuay Teow Ruea di bawah Stasiun BTS Saphan Taksin.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya