Cara Mudah Mengetahui Mangga Matang

Mangga
Sumber :
  • Pixabay/candoyi

VIVA.co.id – Saat ini mangga menjadi salah satu buah yang hits dan laku di pasaran. Bagi yang malas berlama-lama mengantre untuk membeli di supermarket, Anda bisa membuat mangga matang di rumah.

Manfaat Buah Mangga untuk Kesehatan Jantung hingga Pencernaan

Tapi, untuk mendapatkan hasil yang memuaskan, jangan sampai salah pilih mangga. Pilihlah mangga yang sudah matang sehingga rasanya tidak asam tetapi manis.

Bagaimana caranya? Dilansir laman Mango, layaknya avokad, kematangan mangga juga bisa dilihat dari keras atau tidaknya daging buah. Jadi, cukup tekan permukaan mangga, jika lunak, kemungkinan mangga sudah matang.

10 Fakta Unik Buah Mangga yang Paling Populer di Dunia

Kedua, jangan terlalu fokus pada warna mangga. Disebutkan bahwa warna bukan penentu kematangan mangga.

Dilansir dari laman Saveur, mangga yang matang tidak melulu berwarna oranye sepenuhnya. Setidaknya, pada mangga matang, bintik berwarna kuning atau oranye mulai terlihat.

Bikin Gemuk, Kalori Buah Ini Setara Kebutuhan Diet Sehari

Anda dapat menilai kematangan mangga dari aroma. Biasanya mangga yang matang memiliki aroma fruity di bagian ujung mangga.

Jika masih mendapati mangga yang belum matang, Anda bisa mematangkannya di rumah. Bisa dengan mendiamkan mangga beberapa hari di suhu ruang atau mempercepat pematangan dengan membungkusnya dengan kertas koran atau paper bag selama 1-2 hari. Selamat mencoba! 

Pohon mangga.

Manfaat Pohon Mangga yang Sangat Luar Biasa untuk Kehidupan

Manfaat pohon mangga ternyata sangat hebat terutama menyerap polusi.

img_title
VIVA.co.id
11 Oktober 2020