Kakek 91 Tahun Bisa Tarik Mobil Pakai Gigi

Menarik mobil sedan menggunakan gigi
Sumber :
  • Dailymail

VIVAnews - Tua-tua keladi, makin tua makin jadi. Mungkin istilah itu pantas untuk Mike Greenstein. Pria usianya mendekati satu abad ini masih mampu menarik mobil dengan giginya.

Seperti dilansir harian Daily Mail, Jumat 6 Juli 2012, Mike yang kini berusia 91 tahun berhasil menarik sebuah mobil sedan. Kehebatan itu membuat Mike mendapatkan predikat pemilik rahang dan gigi paling kuat di Amerika, dan warga di sana memanggilnya si Mighty Atom Jr. Greenstein.

Aksi memukau itu dilakukannya saat merayakan ulang tahun kemerdekaan Amerika. Pada saat itu, pensiuan tentara Perang Dunia II menarik mobil Buick miliknya di jalanan Kota New York, AS, dengan menggunakan rantai besi yang digigit olehnya.

"Tekan pedal rem mobil Anda," perintah Mike kepada pengemudi saat melakukan aksinya.

Namun di balik kekuatannya, Mike ternyata menderita sakit pada bagian bahu. Meski begitu dia tetap merasa gigi betonnya masih kuat.

Untuk merawat gigi bentonnya, Mike menggosok gigi setiap hari dengan menggunakan garam kosher, seperti yang diajarkan ayahnya sejak dulu.

Ternyata keahlian Mike didapat dari sang ayah, Joe Greenstein yang juga mampu menarik benda berat dengan giginya.

Keahlian Mike mulai terlihat saat ia bergabung dengan kesatuan tentara Amerika pada perang dunia kedua. Pada saat itu, Mike mencoba memamerkan keahlian tersebut kepada teman-temannya. (adi)

Eks Sespri Sekjen Ungkap BAP KPK Bocor ke Pejabat Kementan
Pemkot Tangsel rapikan kabel fiber optik yang semrawut

Rapikan Kabel Fiber Optik Semrawut di Tangsel, Ini 5 Titik yang jadi Sorotan Pemkot

Wakil Wali Kota Tangsel Pilar Saga Ichsan turun tangan langsung dalam melakukan imbauan dan penindakan semrawutnya kabel fiber optik.

img_title
VIVA.co.id
24 April 2024