Nissan GT-R Milik Manusia Tercepat Sejagat Dilelang

Nissan GT-R Usain Bolt Edition
Sumber :
  • www.inautonews.com

VIVAnews – Usain Bolt, manusia tercepat sejagad asal Jamaika, kini namanya semakin mendunia. Selain karena mempertahankan emas di berbagai nomor lari di Olimpiade, Bolt juga ternyata sangat peduli terhadap anak-anak Jamaika yang masih tertinggal

Tak heran, pelari tercepat yang lahir di Jamaika 21 Agustus 1986 membuat pabrikan otomotif Jepang Nissan kepincut. Sehingga menggandeng Bolt untuk bisnis dan membuat mobil sport edisi khusus yakni Nissan GT-R Usain Bolt Edition.

Dilansir Inautonews, Jumat 12 Oktober 2012, setelah beberapa bulan bekerja sama, kini Nissan GT-R Usain Bolt Edition akan dilelang untuk amal di situs eBay.

Uang yang didapat dari hasil lelang, rencananya akan digunakan untuk dana sebuah Yayasan Bolt yang digunakan untuk membantu anak-anak Jamaika.

Sedangkan mobil Nissan GT-R Usain Bolt Edition yang dijuluki Godzila, memiliki tampilan yang mewah dengan cat berkelir emas baik luar dan interiornya serta Bolt pun memberikan tanda tangan berupa bordiran di dalamnya.

Sekedar informasi, Nissan GT-R Usain Bolt Edition atau Nissan GT-R 2013 itu merupakan salah satu mobil tercepat yang ada di pasaran. Di Amerika mobil buatan Jepang itu dibandrol US$96,820 atau sekitar Rp930 juta.

Nissan GT-R 2013 dipersenjatai mesin 3.8L VR38DETT TwinTurbo V6 yang mampu menghasilkan daya hingga 545 hp dengan torsi 627 Nm dan memiliki kecepatan maksimum mencapai 315 km/jam. Mobil ini melesat dari 0-100 km/jam dalam 2,8 detik.

Menag Sebut Sidang Isbat Ruang Dialog Umat Islam karena Menyangkut Banyak Pihak
Ganda putra Indonesia, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto

Demi Tugas Negara, Atlet Sepakbola dan Bulutangkis Indonesia Rela Lebaran di Negeri Orang

Atlet sepakbola dan bulutangkis Indonesia berjuang di negeri orang di saat momen Lebaran 2024. Ada tugas negara yang mengharuskan mereka jauh dari keluarga.

img_title
VIVA.co.id
10 April 2024