Ajang Kreasi & Modifikasi di Honda Otocontest 2012

Honda Otocontest 2012/dapurpacu.com
Sumber :

VIVAnews – Menginjak usia ke-4 Honda Otocontest (HOCS) sebuah ajang adu kreatif memodifikasi sepeda motor kembali digelar.

Bukan Hanya Palestina, Ini 9 Negara yang Belum Diakui Keanggotannya oleh PBB

Bertempat di Denpasar, Bali, HOCS yang digelar sejak tahun 2009 kini berkembang semakin besar. Antusiasme pemain modifikasi yang semakin tinggi, membuat PT Astra Honda Motor (AHM) terus menambah jumlah kota tuan rumah untuk menampung dan menjaring ide modifikasi di lebih banyak daerah.

Tahun 2012, HOCS diadakan di 14 kota, Kupang, Ponorogo, Kediri, Jember, Banjarmasin, Yogjakarta, Malang, Manado, Palembang, Surabaya, Pekanbaru, Jakarta, Bandung, dan Denpasar, ini berarti ada penambahan 4 kota jika dibandingkan 2011 lalu. Diharapkan tahun depan akan ada penambahan 3 daerah lagi dengan lingkup lebih luas yaitu di Sulawesi Selatan, Kalimantan Barat dan Bangka Belitung.

2.000 Hewan Ternak Dilakukan Vaksinasi Antisipasi Wabah PMK Secara Gratis

”Sepeda motor Honda itu mudah dimodifikasi, sehingga dapat memberi ruang berkreasi lebih luas untuk generasi muda. Kami ingin membuktikan Honda mampu menjadi tren buat pemain modifikasi di Indonesia. Dan sebagai sebuah wadah, HOCS memiliki peminat yang luar biasa,” kata Judhy Goutama, Senior Manager Brand Activation Dept AHM.

Terbukti dari 14 kota besar di Indonesia, total peserta mencapai 1.950 orang. Dari jumlah tersebut dibagi dalam 12 kelas yaitu, Aksesoris, Pemula, Matic Pemula, Street Racer Modify, Body Art Sticker, Custom Modify, Sport Custom, Racing Style, Matic Funky, Cub Funky, Sport Funky, dan Xtreme.

Ternyata Buah Delima Punya Manfaat untuk Sembuhkan Kanker, Benarkah?

Bagi pemenang di setiap kelas berhak mengikuti Final Battle pada hari Sabtu - Minggu (9-10 Desember 2012) di GOR Ngurah Rai, Denpasar, Bali. Dan dari babak final nantinya, diambil empat pemenang yang akan mendapatkan sebutan sebagai “King” (raja).

Ada beberapa kriteria utama agar bisa menjadi pemenang, yaitu teknologi, karena pada akhirnya pemenang tersebut akan diadu dengan King dari Thailand, ujar Agustinus J Punk sebagai ketua dewan juri.

Dari 12 kategori yang dilombakan, King of Rookie berhasil dimenangkan David Ecwanudin dengan Honda Blade kuningnya. King of Fashion diraih Hery Setiawan dengan motor Honda Tiger. Sementara King of Non Extreme disabet Deny Puguh Dariyanto dengan motor Honda Mega Pro dan yang terakhir King of Extreme berhasil dimenangkan Peterson Rivai dengan motor Honda PCX.

”Nggak nyangka, padahal garapnya cuma tiga bulan. Saya akan memaksimalkan sepeda motor ini untuk dibawa ke Thailand. Ada yang diubah nanti,” ujar Peterson Rivai, pemenang King of Extreme. Dirinya mengaku puas dengan hasil karyanya, bahkan sejumlah strategi sudah dirancang untuk Go internasional.

Sementara itu, King of Non Extreme, Deny Puguh dengan Honda Tiger berkonsep Alien-nya cukup bangga dengan apa yang diraih. Dia pun tak henti-hentinya mengucap syukur dan berterima kasih terhadap orang-orang terdekat. ”Saya tiap tahun ikut HCOS karena event ini saya nilai lebih transparan. Jurinya kompeten, dan diorganisir dengan baik oleh Honda. Saya sudah siapkan kejutan untuk di Thailand nanti,” katanya dengan mata berbinar. (WEBTORIAL)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya