Harapan Daihatsu Bangun Pabrik Baru di Karawang

Daihatsu Ayla Indonesia International Motor Show (IIMS) 2012
Sumber :
  • VIVAnews/Anhar Rizki Affandi
VIVAnews
5 Makanan yang Dianjurkan untuk Penderita Darah Tinggi, dari Buah Beri sampai Yogurt
- Presiden Direktur PT Astra Daihatsu Motor, Sudirman MR, mengatakan, pembangunan pabrik baru Daihatsu di Karawang, Jawa Barat, telah menelan investasi lebih dari Rp2,1 triliun, sejak pemancangan tiang pertama pada 2011.

Respons Keluarga Via Vallen Soal Penggerudukan dan Dugaan Penggelapan Motor

Dalam acara peresmian pabrik baru Daihatsu di Karawang, Senin 22 April 2013 itu, Sudirman menjelaskan, pabrik baru ini akan difokuskan untuk produksi Daihatsu Xenia, Avanza, serta Ayla dan Agya sebagai dua produk baru di kelas mobil murah ramah lingkungan.
Ini Hal Paling Diwaspadai Arema FC dari PSM Makassar


"Ini akan menjadikan Daihatsu sebagai pabrikan mobil nomor satu di Indonesia," ujar Sudirman.


Hasil produksi pabrik yang jumlahnya sekitar 120 ribu unit per tahun, Sudirman melanjutkan, akan digunakan untuk memasok pasar dalam negeri dan juga ekspor, termasuk ke Jepang.


Hingga saat ini, Daihatsu dalam pembuatan Ayla dan Agya telah mencatatkan tingkat komponen dalam negeri (TKDN) sebanyak 84 persen. Sementara itu, untuk produk lainnnya, TKDN-nya telah mencapai 86 persen.


Sudirman mengungkapkan, akan meningkatkan secara konsisten TKDN ini. Apalagi, dalam pabrik seluas tujuh hektare ini juga terdapat pusat penelitian dan pengembangan.


"Mudah-mudahan pada 2018 kami akan bisa membuat keseluruhan model di Indonesia dan dikerjakan oleh anak bangsa sendiri," kata Sudirman. (art)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya