Ban Lokal GT Radial Mulai Rambah Pasar Modifikasi

Ban GT Radial
Sumber :
  • Facebook GT Radial

VIVAnews – Ajang modifikasi Hot Import Nights (HIN) Tour Series 2014 kembali digelar di Ancol, Jakarta, 29-30 November 2014. Berbagai model mobil dari semua aliran modifikasi memenuhi area dan menjadi pusat perhatian para juri serta pengunjung.

Hari Buku Sedunia, Starbucks Indonesia Serahkan 8.769 Buku untuk Anak-anak

Namun, yang berbeda dari gelaran kali ini adalah hadirnya perusahaan ban lokal asal Indonesia, Gajah Tunggal (GT) Radial. Sebab, GT radial yang dikenal dengan ban passenger car ini biasanya hanya hadir di ajang balapan nasional maupun international.

Brand Manager GT Radial, Leonard Gozali mengatakan, keikutsertaan GT Radial dalam ajang ini sengaja dilakukan untuk memperkenalkan ban GT Radial kepada para pecinta modifikasi.

Terancam PHK Massal, Ratusan Karyawan Polo Ralph Lauren Demo di Depan MA

Leonard ingin, para modifikator mengetahui bahwa ban GT Radial tidak hanya untuk ajang balap saja, tetapi juga bisa digunakan di mobil modifikasi.

“Kami ingin menyampaikan bahwa kami memiliki beberapa lini produk yang cocok untuk mobil modifikasi, seperti ban Champiro SX2, Champiro HPY, dan Champiro HPX, yang dimulai dari lingkar roda (ring)  15-19 inci,” ujar Leonard.

Diskriminasi Terhadap Perempuan Dalam Pekerjaan Kian Parah di Tiongkok

Selama acara yang diselenggarakan oleh majalah HIN Indonesia ini, GT Radial juga mengadakan kelas modifikasi khusus GT Radial, di mana setiap peserta yang menggunakan ban GT Radial akan diikutsertakan ke dalam kelas tersebut.

HIN Tour Series merupakan event kompetisi mobil modifikasi dan automotive lifestyle show pertama dan terbesar di Indonesia. Acara ini digelar di sembilan kota besar Indonesia dan melibatkan ribuan mobil modifikasi dengan prestige terbaik.

Pada puncak acara yang berlangsung akhir pekan kemarin, HIN  menggelar Ivan’s Motor Hot Import Nights di Ecovention Ecopark Ancol, Jakarta. Sebanyak 350 mobil berpartisipasi untuk memperebutkan 112 trofi HIN yang bergengsi, termasuk salah satunya trofi kelas GT Radial.

Beberapa mobil komunitas yang mengikuti GT Radial Special Class ini diantaranya Jazz Fit Club (JFC), Toyota Yaris Club Indonesia (TYCI), Toyota Avanza Club Indonesia (TACI) dan Toyota Etios Valco Indonesia (TEVCI).

Baca juga:

(asp)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya