"Ladies Biker" Belajar Jadi Pelopor Keselamatan Berlalu Lintas

Salah seorang peserta wanita yang mengikuti pelatihan Safety Riding
Sumber :
  • Dok: Forum Wartawan Otomotif

VIVAnews - Forum Wartawan Otomotif (Forwot) Indonesia kembali menyelenggarakan kampanye pelatihan keselamatan berkendara bagi pengguna sepeda motor. Namun berbeda dari sebelumnya, peserta kali ini melibatkan kaum wanita.

Hyundai Santa Fe Baru Tertangkap Kamera sedang Tes Jalan di Jakarta

Acara yang diberi nama Forwot Safety Riding for Ladies 2014 ini digelar akhir pekan lalu, dan dilaksanakan di lapangan parkir Pacuan Kuda Pulomas, Jakarta Timur.

Menurut Ketua Panitia, Vini Rizki Amelia, penyelenggaraan Forwot Safety Riding for Ladies 2014 ini berkaitan dengan peringatan Hari Ibu yang jatuh pada 22 Desember 2014. Tujuan dari acara ini adalah untuk mengimbau serta memaksimalkan peran wanita sebagai pelopor keselamatan berlalu lintas.

Cak Imin Serahkan 8 Agenda Perubahan PKB ke Presiden Terpilih Prabowo Subianto

“Harapannya, setelah mendapatkan pembekalan ini, mereka tidak saja lebih memahami bagaimana berkendara yang baik, tapi bisa menularkan pengetahuan ini ke keluarga mereka masing-masing,” kata Vini.

Sementara menurut Jusri Palubuhu selaku Training Director Jakarta Defense Driving Consulting (JDCC), melalui kegiatan ini, para peserta wanita akan mendapatkan referensi “What, How & Why” dalam mengendarai sepeda motor dan saat mereka berinteraksi di jalan raya.

Citroen Launches New C3 Aircross for Indonesian Market

“Sehingga, kesempatan ini akan menjadi modal dalam memengaruhi anggota keluarga mereka ataupun masyarakat lain mengenai kedisiplinan dan keselamatan berkendara di jalan raya secara lebih efektif, sehingga bisa berperan besar sebagai pelopor keselamatan berlalulintas,” ujar Jusri.

Pelatihan Safety Riding khusus wanita ini diikuti oleh 55 peserta dari komunitas dan jurnalis. Pembekalan teori dan praktik langsung diberikan kepada para peserta. Saat sesi praktik, penegetahuan yang diberikan meliputi posisi berkendara, pengereman, menikung dan berkelok di lingkungan terbatas, menanjak dan menurun, lintasan rusak, kontrol dan keseimbangan.

Untuk menunjang kegiatan tersebut, acara ini juga bekerja sama dengan Yamaha Indonesia, PT Gajah Tunggal (produsen ban Zeneos dan IRC), Asuransi Astra, FIFGROUP (Federal International Finance), dan Motoritz.

Di Indonesia sendiri, setiap hari jumlah kecelakaan lalu lintas yang melibatkan sepeda motor semakin mencemaskan. Sesuai data Global Status Report On Road Safety yang dikeluarkan oleh World Health Organization (WHO), jumlah korban tewas akibat kecelakaan lalu lintas mencapai 120 jiwa per hari di Indonesia.

Dengan begitu, kecelakaan lalu lintas menjadi pembunuh terbesar ketiga setelah penyakit jantung koroner dan tuberkulosis (TBC).

Sementara data dari Kepolisian Negara Republik Indonesia, sepanjang tahun 2013, jumlah korban meninggal dunia mencapai 26.216 jiwa dengan kasus kecelakaan sebanyak 100.106 kejadian. Korban kecelakaan lalu lintas ini didominasi para pengendara sepeda motor.

Baca juga:

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya