Mobil-mobil Ini Juara Desain Interior

Audi A7
Sumber :
  • www.topspeed.com

VIVAnews - Punya mesin bagus dan tampilan luar yang menarik belum jadi jaminan mobil itu laris dipasaran. Pasalnya, saat ini banyak konsumen yang lebih mengedepankan kenyamanan dengan tampilan desain interior mobil yang baik.

Dilansir Carscoop, Selasa, 17 April 2012, baru-baru ini majalah otomotif terkemuka asal Amerika Serikat, Ward's Automotif Magz telah merilis 10 desain interior mobil terbaik.

Menurut Editor Chief Ward's Automotif Magz, Drew Winter, kriteria yang diperhatikan dalam pemilihan interior terbaik berdasarkan pada pemilihan material, keselamatan, dan estetika.

Kriteria tersebut akan digunakan untuk mengevaluasi seberapa efektif mobil tersebut mampu mengakomodasi pengendara dan penumpangnya. Berikut daftar lengkapnya:

1. Audi A7

Editor Ward's Auto menilai interior sportback A7 terlihat jauh lebih mahal daripada harga mobilnya sendiri. Mobil buatan Jerman yang dibanderol Rp620 juta ini, memiliki keunggulan dari segi desain interior. Aura mewah dan elegan terpancar di dalam kabinnya.

2. Chrysler 300 Luxury

Chrysler 300 memiliki desain interior halus dari Lancia Thema, yang ditambahkan bahan kulit Poltrona Frau dengan skema warna cokelat. Selain itu, sentuhan dari kayu satin semakin mempertegas kemewahannya.

3. Dodge Dart

Mobil sedan besutan Chrysler Group menempati urutan ketiga. Majalah Ward mengatakan bahwa model sport terbaru dari Chrysler ini memiliki interior yang stylish, mudah dipahami, dan mampu memenuhi kepuasan penggunanya.

4. Chevrolet Sonic

Satu-satunya model dari General Motors yang ada di daftar. Interior Sonic terbilang mampu memaksimalkan ruang yang terbatas dengan baik. Hal ini telah membuktikan bahwa mobil murah tidak harus terlihat murahan.

5. Hyundai Accent

Mobil ini merupakan yang termurah diantara mobil lainnya di dalam daftar. Dengan harga Rp146 Juta, Auto Ward mengatakan interior mobil subcompact sangat detail. Itu terlihat dari kemudinya yang terbungkus kulit, garis menukik di panel instrumen dan susunan elemen-elemen pusat yang menarik.

6. Hyundai Azera

Sedan ukuran sedan asal negeri Gingseng ini dinilai memiliki interior elegan dan mewah. Tentunya ini sesuai dengan harga yang ditawarkan Hyundai.

Sopir Bus yang Ajak Makan 30 Penumpang di Rumah Mertuanya saat Lebaran dapat Rp100 Juta

7. Mazda CX-5

Interior Mazda CX-5 terbilang sangat fungsional dan mewah. Kursi belakangnya mampu dilipat dengan mudah, danĀ  bagian dashboard terlihat sangat berkelas.

8. Infinity JX35

Interior mobil ini dibuat dengan sangat cermat dengan perpaduan yang ideal dari kayu premium dan kulit mewah. Mobil seharga Rp503 juta ini memiliki nilai proposisi yang luar biasa.

9. Range Rover Evoque

Dengan fleksibilitas 5 penumpang, Range Rover Evoque memiliki interior yang sangat baik. Disainer mobil ini telah menggabungkan konsep mewah dan kasar dengan sempurna.

10. Volkswagen Beetle

Model terakhir dalam daftar adalah mobil generasi kedua dari New Beetle. Mobil ini akan mendapatkan banyak pujian dari penggunanya karena telah memadukan teknologi kontemporer dan aspek populer dari model kumbang yang legendaris.

Model ini juga dihiasi dengan sentuhan unik seperti Kantong peta elastis pada panel pintu yang lebih rendah dan juga vinyl loop yang menggantung di pilar B.

Ada Apa di Kota Isfahan Iran yang Baru Saja Diserang Israel?

Laporan: Wahyu Prasetyo

Ilustrasi/Korban pembunuhan

Ada Luka di Dada hingga Leher pada Wanita yang Ditemukan Tewas di Dermaga Pulau Pari

Luka di leher waniita tersebut kemungkinan besar lantaran cekikan.

img_title
VIVA.co.id
19 April 2024