Boyong Banyak Mobil di IIMS 2013, Toyota Tak Bawa Yaris

Toyota Yaris Indonesia International Motor Show (IIMS) 2012
Sumber :
  • VIVAnews/Anhar Rizki Affandi
VIVAnews – Ajang pamer kendaraan otomotif Indonesia International Motor Show (IIMS) 2013, di depan mata. Para peserta pun dari berbagai agen tunggal pemegang merek semakin giat mengumumkan beberapa line-up yang akan ditampilkannya.
Dituding Jadi Selingkuhan Rizky Nazar, Ini Jawaban Salshabilla Adriani

Toyota Astra Motor (TAM) misalnya, dengan mengusung tema Smart Mobilty for Better Tomorrow, perusahaan mobil asal Jepang itu rupanya tidak hanya akan menghadirkan produknya saja, namun juga teknologi yang yang bermanfaat bagi lingkungan di masa yang akan datang.
Prabowo Makin 'Gemoy' Kuasai Parlemen Jika PKB dan Nasdem Gabung Koalisi

Dengan menempati booth yang luasnya 2.460 meter persegi, Toyota mengaku akan menghadirkan 27 unit kendaraan dan spesial exhibit.
Panas Ekstrem Melanda Thailand, 30 Orang Tewas

"Kendaraan yang di display terdiri dari 20 unit, lima unit di commercial booth, dua di special exhibit. Special exhibit yang dihadirkan oleh Toyota adalah fun Vii dan TS030 Hybrid Replica," jelas Marketing Director PT TAM, Rahmat Samulo, saat ditemui di Media Gathering IIMS 2013, di Jakarta, Selasa.

Hanya saja, untuk kali ini Toyota tidak menghadirkan Yaris sebagai salah satu mobil yang dipamerkan. Padahal, hatchback ini merupakan salah satu line-up terlaris dari penjualan Toyota.
 
"Sebenarnya bukan masalah apa-apa, atau akan ada launching rahasia. Ini hanya masalah keterbatasan booth, dan masalah space. Kami punya prioritas model apa yang akan kita tampilkan serta model yang memang masih harus dipublikasikan kepada masayarakat luas," elak Samolo.

Selain tidak memamerkan Yaris, rupanya Toyota juga tidak menampilkan Toyota Corolla dan Toyota Altis. Begitu juga dengan merek mewah yang dibawahi oleh Toyota yaitu Lexus.
 
Sedangkan mobil yang akan tampil dan menjadi buah bibir tahun ini tentu saja datang dari mobil murah Agya. Sedangkan deretan lainnya antara lain Etios, Avanza, Fortuner, NAV1, Vios, Camry HV, Kijang, Innova, Alphard, Rush, Hilux, 86, dan Prius.
Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya