Honda Mobilio 2017 Pakai Audio Baru, Ini Istimewanya

Interior New Honda Mobilio. Ilustrasi.
Sumber :
  • Dok: Honda

VIVA.co.id – Salah satu penunjang kenyamanan saat duduk di dalam mobil adalah sistem hiburan yang mumpuni.

Honda Tegaskan Masih Jual Mobilio, Cuma Buat Taksi?

Itu sebabnya, banyak pemilik mobil mengubah head unit bawaan pabrik dengan model lain yang lebih canggih.

Melihat hal tersebut, Honda Indonesia tidak mau tinggal diam. Mereka menghadirkan sistem hiburan anyar di mobil keluarga berkapasitas tujuh penumpang versi baru yang baru saja diluncurkan, yakni New Mobilio.

Isi Garasi Dorce, dan Mobilio Hilang dari Daftar

Dari penelusuran VIVA.co.id di laman resmi Honda Indonesia, Jumat 13 Januari 2017, diketahui bahwa head unit yang terpasang di New Mobilio memiliki beberapa fitur istimewa.

Salah satunya adalah layar sentuh berukuran 6,2 inci yang bisa digunakan untuk mengakses berbagai macam fitur. Pada versi Mobilio RS, layar yang tersemat ukurannya lebih besar, yakni 6,8 inci.

Honda Mobilio Hilang dari Daftar Penjualan, Setop Produksi?

Melihat banyak pengguna mobil yang memanfaatkan USB port untuk mengecas smartphone, Honda akhirnya melengkapi head unit mobil multi purpose vehicle (MPV) itu dengan fitur quick charging.

Caranya adalah dengan menaikkan arus listrik yang mengalir di USB port menjadi 1,5 Ampere. Dengan demikian, proses mengisi baterai gadget bisa lebih cepat.

Selain itu, head unit tersebut juga dibekali dua fitur baru yang bisa memengaruhi kualitas suara. Fitur pertama diberi nama K2, yang digunakan untuk memperluas rentang frekuensi yang dihasilkan.

Fitur selanjutnya yakni Volume Link EQ. Fitur ini bisa menyesuaikan secara otomatis tingkat kekerasan volume suara, sehingga telinga penumpang dapat mendengarkan lagu dengan lebih nyaman.

New Honda Mobilio.

New Honda Mobilio (Foto: VIVA.co.id/Yasin Fadilah)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya