Nissan Setop Penjualan Juke

Nissan Juke Revolt
Sumber :
  • Dok: PT Nissan Motor Indonesia

VIVA.co.id – Nissan cukup percaya diri saat meluncurkan Juke pertama kali tujuh tahun lalu. Mobil yang mengusung konsep crossover tersebut memiliki desain yang tidak umum, namun berlimpah fitur.

Pengakuan Eks Pegawai Kementan: Gelontorkan Rp 430 Juta Buat Bayar Alphard SYL

Desain bodi dan lampu depannya yang menyerupai katak membuat banyak orang awalnya ragu, apakah mobil tersebut bisa laku di pasaran. Namun ternyata, hasilnya cukup menggembirakan, meski angkanya masih kalah ketimbang mobil Nissan lainnya.

Sayangnya, angka penjualan Juke terus menurun. Hal itu diperparah saat Honda menghadirkan HR-V, yang sama-sama mengusung konsep crossover.

Mobil Menteri Pelat Nomor RI 41 Ini Berani Tampil Beda

Dilansir dari Carscoops, Jumat 26 Mei 2017, semakin menurunnya angka penjualan Juke membuat Nissan Amerika Serikat memutuskan untuk menghentikan penjualan mobil tersebut. Rencananya, hal itu akan dilakukan pada tahun depan.

Nantinya, posisi Juke akan digantikan oleh mobil baru Nissan, yaitu Kicks. Mobil ini juga menganut desain crossover, namun penampilannya terlihat lebih menarik.

Pengguna Mobil Nyaris Jadi Korban Kejahatan, Warganet Fokus ke Penumpang Perempuan

Bulan lalu, Nissan AS hanya berhasil menjual kurang dari 1.000 unit Juke. Angka itu turun hampir 50 persen dibandingkan periode yang sama tahun sebelumnya.

Sayangnya, perwakilan Nissan enggan menanggapi kabar tersebut. Namun, mereka memastikan bahwa Kicks berpotensi didatangkan ke AS untuk meningkatkan daya saing Nissan dengan kompetitor lainnya. (hd)

Test drive Suzuki Jimny 5 pintu

Suzuki Sediakan Aksesori Resmi Jimny 5 Pintu, Ini Daftar Lengkapnya

Jimny 5 pintu terkenal dengan ketangguhannya di medan offroad.

img_title
VIVA.co.id
23 April 2024