Test Ride

Mengupas Kejantanan Jetski Darat Yamaha

Yamaha NMAX
Sumber :
  • VIVA/Dian Kosasih

VIVA.co.id - Jagat otomotif di Tanah Air, khususnya roda dua, saat ini tengah diriuhkan dengan pendatang baru dari pabrikan berlambang garpu tala, Yamaha. Produk yang dimaksud yakni NMax, skuter matik (skutik) premium berbodi bongsor. Santer, motor tersebut sengaja dihadirkan Yamaha untuk merecoki seteru abadinya, Honda, dengan 'senjata' All-New PCX-nya.

Motor Yamaha Cocok Diisi Pertamax Turbo?

Baru-baru ini VIVA.co.id berkesempatan menjajal kenyamanan dan ketangguhan performa motor yang dijual dengan banderol Rp27,4 juta on-the-road Jakarta tersebut. Harga itu tentu jauh lebih murah Rp12,4 juta dari banderol kompetitornya, yang dijual Rp39,8 juta. Lantas, bagaimana penilaian terhadap motor ini? Berikut ulasannya:

Ergonomi

Yamaha Sambut Positif Kehadiran Pertamax Turbo

Poin pertama yang menyeruak saat berada di balik kemudi NMax ialah penawaran kenyamanan berkendara (ergonomi). Jarak jok dengan setang juga cukup ideal, yang membuat riding tak bakal melelahkan. Poin kedua, kenyamanan saat badan mendarat di jok. Joknya empuk dan lebar. Hal ini berkat penanaman busa tebal yang empuk dan membuat jok menjadi sangat ergonomis.

Setangnya pun enteng untuk digerakkan, cocok dengan karakter jalanan ibu kota yang membutuhkan kelincahan saat bermanuver dan membelah kemacetan. Untuk desain setang, Yamaha tampaknya terinspirasi dari produk kendaraan air mereka, yaitu jetski.

Wajah Skuter Terbaru Yamaha Mirip Vespa

Meski terlihat tinggi, namun kaki rider VIVA.co.id dengan tinggi badan 175cm dapat menapak sempurna di tanah. Ada dua pilihan pijakan yang terdapat di motor berbodi montok ini. Pilihan pertama, jika ingin berkendara dengan cara mainstream, pijakan kaki seperti biasa berada di dek bawah. Pilihan kedua yakni comfort riding, dengan pijakan kaki di dek depan. Dengan posisi ini, kaki dapat selonjor dan membuat riding santai tak melelahkan.

Rasa nyaman juga bakal terasa oleh mereka yang duduk di bagian belakang (penumpang). Jok dibuat lebih tinggi dari pengendara, sehingga dapat melihat situasi depan untuk mengantisipasi belokan atau pengereman. Pijakan kaki juga cukup nyaman karena juga dirancang agar tak melelahkan selama perjalanan.

Fitur

Setelah membahas kenyamanan berkendara pada NMax, VIVA.co.id akan mengajak Anda untuk mengupas berbagai fitur dan utilitas yang tersemat pada motor bergaya Eropa ini.

Di bagian dasbor ada panel instrumen berbentuk bulat yang juga dirancang sedemikian rupa agar mudah dilihat pembesutnya. Panel ini berisi berbagai informasi, mulai dari konsumsi bahan bakar real time, konsumsi bahan bakar rata-rata, Oil Trip Meter (jarak yang telah ditempuh), eco driving dan V-Belt Trip (jarak pemakaian V-Belt CVT).

Ada pula penunjuk waktu (jam) yang terjejal di bagian atas. Ini sangat membantu pengendara yang mengandalkan waktu dan kecepatan untuk urusan sehari-hari. Sayangnya, pelapis panel instrumen menggunakan material plastik bening yang mudah tergores.

Ruang penyimpanan (bagasi) NMax cukup besar. Kapasitasnya 23 liter, cukup untuk menaruh jas hujan dan barang-barang lainnya. Bagasi ini juga bisa menampung helm full face. Untuk membukanya, pengendara cukup mengoperasikannya dari lubang kunci kontak.

Tangki bensinnya cukup unik, karena berada di bagian konsol tengah. Untuk membuka tangki bensinnya, harus menggunakan kunci. Soal kapasitas, tangki ini dapat menampung bensin sebanyak 6,6 liter.

Yang paling menarik, Yamaha NMax telah dijejali perangkat sistem pengereman Anti-lock Braking System (ABS) pada kedua rodanya. Fitur ini sangat membantu pengendara saat harus melakukan pengereman mendadak di jalanan yang licin.

Bicara lampu depan, NMax telah mengadopsi teknologi LED dengan bentuk headlamp menggunakan dua buah lampu, kiri dan kanan. Di atas headlamp ada pula dua buah lampu senja yang berwarna kuning, menyatu dengan mika headlamp. Keunggulan lampu LED tentunya lebih hemat listrik, tidak mengeluarkan panas, dan lebih awet daripada bohlam biasa.

Fitur lainnya yakni dual shockbreaker bagian belakang. Pemakaian dual shockbreaker dipilih agar motor tetap stabil, karena bobotnya yang mencapai 127 kilogram, lebih berat dari skutik pada umumnya.

Tetapi sayang, suspensinya cukup keras. Saat dicoba di jalanan tak rata dan berlubang, terasa tak nyaman, karena peredaman terasa kaku. Bahkan saat dibawa berboncengan, motor seperti berguncang ketika melintas di jalan tak rata. Apalagi jika melintas di jalan berlubang, punggung seperti terkena hantaman dari rebound shockbreaker.

Saat uji coba, guncangan baru minim ketika kecepatan di bawah 20 kilometer per jam. Jika ingin nyaman saat berkendara, pemilik bisa mengganti shockbreaker-nya dengan yang lebih empuk.

Dapur pacu

Di sektor dapur pacu, Yamaha NMAX dipersenjatai mesin berkapasitas 155cc Single Over Head Camshaft (SOHC) dengan pendingin cair. Sistem pendingin atau radiator Yamaha NMAX dilengkapi dengan termostat atau pengontrol suhu, dan sebuah kipas. Kipas ini berputar sesuai putaran mesin, sehingga suhu mesin tetap terjaga.

Salah satu keistimewaan mesin Yamaha NMAX adalah adanya teknologi VVA (Variable Valves Actuation), yang digadang–gadang diterapkan pertama kali pada sepeda motor. Fitur ini dipercaya dapat membuat pemakaian bahan bakar menjadi lebih irit.

Selain VVA, Yamaha NMAX juga sudah mengusung konsep mesin Blue Core, yang bisa meminimalisir panas akibat gesekan piston dan dinding silinder, mengurangi terbuangnya power mesin dan emisi gas buang yang ramah lingkungan.

Berbekal mesin Blue Core 155cc, NMax sanggup menyemburkan tenaga 14,8 tenaga kuda dan torsi 14,4 Newton meter.

Saat menjajal performa mesin, motor ini cukup responsif. Ketika tuas gas diputar dalam-dalam, motor tetap terasa nyamandan stabil. Isian tenaganya berada di putaran mesin bawah dan menengah. Bisa dibilang gesit untuk dibawa menghentak-hentak di jalanan perkotaan. Tetapi di putaran atas, tenaga galaknya seperti menurun.

Kesimpulan

Secara garis besar, motor ini cukup mumpuni untuk menjadi pilihan bikers yang mengidamkan skuter bongsor dengan harga terjangkau. Penampilannya sangat futuristik, gagah dan mengusung mesin yang bertenaga 'galak'.

Motor ini juga cukup lincah saat dibawa di lalu lintas padat seperti Jakarta. Sepanjang perjalanan, pengendara tak akan merasa kelelahan, karena motor ini menawarkan kenyamanan berkendara yang maksimal.

![vivamore="
Baca Juga
:"]

[/vivamore]

(ren)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya