Persiapan JCC untuk Resepsi Ibas-Aliya

SBY gelar buka puasa bersama di kediamannya, Cikeas, Bogor. (Foto ilustrasi).
Sumber :
  • VIVAnews/ Mustafa Ramli/ Pool

VIVAnews - Putra bungsu Presiden Susilo Bambang Yudhoyono, Edhie Baskoro Yudhoyono (Ibas) akan melangsungkan pernikahan dengan putri sulung Menko Perekonomian Hatta Rajasa, Siti Ruby Aliya Rajasa.

AHY Wanti-wanti Prabowo Usai Bertemu Cak Imin

Akad nikah akan dilangsungkan di Istana Cipanas pada Kamis, 24 November. Sedangkan resepsi pernikahan digelar di Jakarta Convention Centre (JCC) pada Sabtu, 26 November 2011 mendatang.

Public Relations Executive JCC, Mirtha Sari Nugroho menyatakan pihak JCC hanya menyediakan gedung dan makanan. Menurut dia tidak ada ada permintaan khusus dari pihak calon mempelai terkait makanan.

"Makanan yang kami sediakan macam-macam, saya tidak bisa menyebutkan secara detail, tapi saya rasa sama saja seperti makanan dalam perkawinan biasanya," ujarnya ketika dihubungi Vivanews, Selasa, 22 November 2011.

Mirtha juga menambahkan, "Tidak ada permintaan khusus dari kedua belah pihak."

Rencananya resepsi Aliya dan Ibas yang mengundang sekitar 3.000 - 3500 undangan itu menggunakan ruang Assembly Hall dan Main Lobby. Untuk pengamanan Mirtha menyatakan pihak JCC mempunyai pengamanan in-house security sendiri dan akan mengamankan seperti event-event lain di JCC.

"Kami punya pengamanan in-house security yang berlaku untuk setiap event, tapi biasanya pihak penyelenggara event juga membawa security-nya sendiri," ujarnya.

Sementara itu ketika ditanya mengenai konsep dekorasi yang akan digunakan, pihak JCC mengaku tidak mengetahuinya secara detail karena itu di luar urusan mereka.

"Kami hanya menyediakan gedung dan makanan. Untuk konsep dekorasi saya tidak tahu detailnya, yang jelas pihak dekorasi akan mulai mendekorasi sehari sebelum acara berlangsung," ucap Mirtha (umi)

Presiden PKS Ahmad Syaikhu mengusung Imam Budi Hartono sebagai Cawalkot Depok

Resmi! PKS Usung Imam Budi Hartono Jadi Bakal Calon Wali Kota Depok

DPP Partai Keadilan Sejahtera (PKS) menyetujui untuk merekomendasikan Imam Budi Hartono sebagai bakal calon Wali Kota Depok pada Pilkada serentak 2024

img_title
VIVA.co.id
25 April 2024