Boyband BTS Lagi-lagi Cetak Sejarah K-Pop di Kancah Global

BTS konser di ICE BSD, Sabtu, 29 April 2017
Sumber :
  • IME Production Indonesia

VIVA.co.id – Bangtan Boys (BTS), boyband muda asal Korea Selatan kembali menorehkan prestasi membanggakan. Grup pelantun Blood Sweat and Tears itu keluar sebagai pemenang dalam ajang Teen Choice Awards.

Bawakan Lebih dari 20 Lagu, TXT Puji Penggemar di Indonesia

BTS memenangkan penghargaan untuk kategori Choice International Artist dalam ajang yang digelar di Los Angeles, Minggu malam, 13 Agustus 2017 tersebut. Dalam kategori itu, BTS menyisihkan nominasi lain, seperti EXO, Monsta X, dan Seventeen dari Korea, serta grup Meksiko CD9 dan CNCO dari Amerika Latin.

Dengan kemenangan ini, BTS jadi artis K-Pop kedua setelah Super Junior yang pernah menerima penghargaan Choice Internasional di Teen Choice Awards. Dikutip Soompi, seniornya itu pernah menyabet kemenangan yang sama di tahun 2015 lalu.

Boyband Korea P1HARMONY Gelar Konser di Jakarta, Catat Tanggal dan Harga Tiketnya

Sebelumnya, BTS juga disorot dunia lantaran membawa pulang piala Top Social Artist di Billboard Music Awards pada Mei lalu. Kesuksesan BTS di belantika musik internasional memang makin diakui setelah meluncurkan album terbarunya, Wings.

BTS dikabarkan akan kembali pada September mendatang. Poster individual dan bocoran konsepnya sudah mulai dirilis pihak agensi.

Boyband Korea XODIAC Bakal Tampil di Indonesia, Zayyan Pulang Kampung!
Heeseung member Enhyphen

Ultah ke-22, Ini Jejak Perjalanan Karier Heeseung Enhyphen hingga Jadi Bintang K-Pop

Pada tahun 2017 silam, Heeseung pun memilih untuk bergabung dengan BigHit Entertainment setelah sebelumnya sempat beberapa kali mencoba mendaftar di berbagai agensi lain.

img_title
VIVA.co.id
16 Oktober 2023