Sepultura Sukses Hentakkan Pecinta Musik Metal di Medan

Sepultura di Magnitude Medan Northblast 2017
Sumber :
  • VIVA/Putra Nasution

VIVA – Band metal legendaris, Sepultura, sukses menghibur ribuan pencinta musik di Pekan Raya Sumatera Utara (PRSU) di Medan, Sabtu malam, 9 Desember 2017. Ada 13 lagu yang dinyanyikan untuk melepaskan kerinduan fans band asal Brazil itu.

Sepultura Siap Guncang Medan

Sepultura kini beranggotakan Andreas Kisser sebagai gitaris, Derrick Green sebagai vokalis, Paulo Jr sebagai bassis, dan Jean Dolabella sebagai drummer. Saat MC memanggil Sepultura, penonton langsung histeris.

Mereka melantunkan lagu I Am The Enemy sebagai pembuka. Sementara Phantom Self menjadi lagu kedua yang dilantunkan. Interaksi yang dilakukan sang vokalis Derrick Green pun semakin menambah riuh teriakan para penonton.

Elon Musk Kirim 'Surat Cinta' untuk Pengguna Baru X

Kemudian, dilanjutkan dengan lagu Kairos dan Desprate Cry. Ribuan penonton yang didominasi kaum Adam ini tidak beranjak sedetik pun untuk menikmati band heavy metal, yang juga disukai Presiden Joko Widodo itu.

"Are you ready to show? Are you ready to Machine Messiah," teriak Derrick.

Megawati Kirim Surat Amicus Curiae kepada MK, Ganjar Sebut Terilhami Sosok Kartini

Sementara Andreas Kisser mengungkapkan rasa bahagia dan senang bisa menghibur fans di Kota Medan. Meski ibu kota Sumatera Utara ini baru kali pertama menjadi salah satu kota tujuan tur Asia Sepultura.

"Hello Medan, Hello Indonesia, I am happy come to Medan," kata Andreas menyapa para fansnya.  

Melihat penonton semakin menggeliat untuk menari, Derrick pun semakin total. Keringatnya bercucuran di sekujur tubuhnya. Dalam penampilannya, mereka juga membawakan lagu Inner Self, Sworn Oath, Choke, Resistant Parasites, Refuse Resist, Arise dan Ratamahatta.

"Hello Indonesia, thank you for everthing," ucap Derrick.  

Dan sebagai lagu penutup di panggung Magnitude Medan Northblast 2017, mereka memainkan lagu berjudul Roots Bloody Roots. Mereka pun berswafoto dengan latar belakang ribuan fansnya. (ren)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya