Ade Rai

Bangkit, Saya Lelah dari Keterpurukan

VIVAnews - Atlet binaraga, Ade Rai, menerima penghargaan Megawati Soekarnoputri Award di DPP PDIP Lenteng Agung, Jakarta. Prestasi Ade yang kerap meraih piala di ajang olahraga internasional dinilai telah mengharumkan nama Indonesia.

Dalam pidato saat menerima penghargaan tersebut, Ade menyampaikan bahwa selama ini dirinya senantiasa berusaha memberikan kebaikan bagi bangsa dan negaranya, yaitu Indonesia. Prinsipnya memberi adalah suatu kebajikan, apalagi jika itu demi bangsa dan negara.

"Jika memberi sebagai suatu kebaikan, itu memberikan keyakinan kepada diri kita sendiri. Bahwa kita melakukan hal yang baik dan benar," ujar Ade Rai di DPP PDIP, Jakarta, Rabu 28 Oktober 2009.

Masa muda, lanjut Ade, merupakan masa untuk mengejar prestasi dan melakukan kebaikan. Sehingga pemuda diharapkan bisa melakukan banyak perbaikan di berbagai bidang sehingga Indonesia bisa bangkit mengejar ketertinggalan.

"Bangkit! Saya lelah dari keterpurukan," kata Ade yang disambut tepuk tangan meriah hadirin.

Peringatan 81 tahun Sumpah Pemuda di DPP PDIP berlangsung sederhana namun hikmat. Megawati Soekarnoputri Award diberikan kepada 10 tokoh muda yang dinilai punya prestasi dalam memberi inspirasi bagi kemajuan bangsa.

Bupati Sidoarjo Gus Muhdlor Tersangka Korupsi, Pj Gubernur Jatim: Kita Serahkan Proses Hukum
Menko Perekonomian sekaligus Ketum DPP Golkar Airlangga Hartarto.

Soal Wacana PPP Gabung Koalisi Prabowo-Gibran, Airlangga Sebut Bakal Bahas di Internal KIM

Plt Ketum PPP menyebutkan, belum ada pembicaraan di dalam internal partai yang membahas soal bergabung ke koalisi pemerintahan Prabowo-Gibran.

img_title
VIVA.co.id
16 April 2024