Carlos Sainz Kuasai Etape Sembilan Reli Dakar

Pengendara Peugeot Carlos Sainz berjalan dekat mobilnya di Reli Dakar 2016.
Sumber :
  • REUTERS/Marcos Brindicci
VIVA.co.id
Peterhansel Memimpin di Etape 10
- Pengendara Peugeot, Carlos Sainz, naik ke posisi puncak di Reli Dakar 2016, setelah meraih kemenangan di etape kesembilan pada Selasa, 12 Januari 2016. Jalur yang dilewati adalah terpendek dari semua etape, dipersingkat dari jarak 285 kilometer yang direncanakan sebelumnya.

Peterhansel Divonis Tak Bersalah, Tim X-Raid Mini Meradang

Dilansir dari
Peterhansel Diinvestigasi, Pukulan Berikut Bagi Peugeot
Motor Sport pada Rabu, 13 Januari, panitia reli memutuskan untuk menghentikan lomba di titik keempat, karena cuaca panas yang ekstrem. "Etape hari ini diprediksi akan sulit. Kondisi di sekitar Fiambala dan temperatur panas," demikian pernyataan dari panitia reli.


"Kekhawatiran itu segera terbukti benar, dan dengan banyaknya kompetitor yang mengalami kesulitan, terutama dalam kategori sepeda motor, manajemen lomba telah membuat keputusan yang logis, untuk menjamin keselamatan maksimal," tulis panitia.


Pereli Qatar dari tim X-Raid Mini, Nasser Al-Attiyah, mencatat keunggulan di titik kontrol pertama, mengalahkan Leeroy Poulter dari tim Toyota hingga 11 detik. Juara Reli Dakar 2015, itu juga unggul hampir dua menit dari pengendara Peugeot Stephane Peterhansel.


Peterhansel sempat berada di puncak pada Senin, 11 Januari, menggeser rekan setimnya Sebastien Loeb yang mengalami kecelakaan di etape kedelapan. Gagal di etape sembilan, membuat Peterhansel kembali turun ke posisi dua, digantikan Carlos Sainz yang juga rekan setimnya.


Al-Attiyah gagal mempertahankan performanya di awal, hanya finis di urutan lima, di belakang dua pengendara Mini Erik Van Loon dan Mikko Hirvonen, serta Giniel de Villiers dari Toyota. Sementara Loeb yang mendominasi sepanjang pekan lalu, hanya finis di urutan 18.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya