Kemenangan Pedrosa di MotoGP San Marino Cetak Sejarah Baru

Pembalap Repsol Honda, Dani Pedrosa.
Sumber :
  • MotoGP

VIVA.co.id - Dani Pedrosa sukses menjadi juara pada balapan MotoGP San Marino, Minggu 11 September 2016. Kemenangan dari pembalap Repsol Honda tersebut membuat sejarah baru dalam balapan motor kasta pertama ini.

Valentino Rossi Gagal, Maverick Vinales Sukses

Dalam balapan yang berlangsung di Sirkuit Misano, Pedrosa tampil apik dengan berhasil melewati para pesaingnya. Pembalap yang start dari posisi 8 ini, finis di depan Valentino Rossi dan Jorge Lorenzo dari Movistar Yamaha.

Ini menjadi podium kemenangan pertama pembalap asal Spanyol tersebut di musim ini, setelah terakhir kali menang di GP Malaysia pada 2015 lalu.  Ini juga menjadi kemenangan ke-29 Pedrosa dalam kariernya di MotoGP.

Meyakini Kebangkitan Marc Marquez di MotoGP Spanyol 2024

Selain itu, Pedrosa membuat balapan MotoGP musim ini menghadirkan 8 pembalap berbeda di podium pertama dalam 8 seri terakhir. Hal ini adalah yang pertama kalinya terjadi dalam sejarah balapan Grand Prix.

"Kemenangan Pedrosa menandai delapan pemenang berbeda di 2016, sebuah pencapaian yang baru sekali terjadi sejak kejuaraan ini dimulai pada 1949. Dan ia melakukannya dari posisi start delapan," tulis MotoGP di situs resminya.

Video Marc Marquez Kecelakaan saat Pimpin Balapan hingga Gagal Finis di MotoGP Amerika 2024

Sebelum Pedrosa juara, ada Maverick Vinales (GP Inggris), Cal Crutchlow (GP Ceko), Andrea Iannone (GP Austria), Marc Marquez (GP Jerman), Jack Miller (GP Belanda),  Rossi (GP Catalunya), dan Lorenzo (GP Italia).

Pembalap Aprilia Racing, Maverick Vinales

Maverick Vinales Cetak Sejarah yang Tak Pernah Diraih Valentino Rossi, Ada Andil Suzuki

Maverick Vinales menjadi pemenang dalam MotoGP Amerika, Senin 15 April 2024 dini hari WIB. Pembalap Aprilia itu pun berhasil menorehkan rekor yang tak pernah diraih Rossi

img_title
VIVA.co.id
17 April 2024