Penolakan Nomor di Sirip Hiu Mobil Bikin Direktur F1 Pusing

Ross Brawn
Sumber :
  • motorgiga

VIVA.co.id – Musim baru ini F1 akan kembali menggunakan fitur sirip hiu di mobil. Salah satu ide tambahan atas penggunaan teknologi tersebut adalah memasang nomor pembalap.

Tidak akan Ada Lagi Gadis Seksi di Balapan F1

Sayangnya, belum apa-apa ide tersebut sudah mendapat tentangan. Managing Director F1 yang baru, Ross Brawn menuturkan kalau mayoritas tim sepakat mengesampingkan hal tersebut.

Brawn sendiri mengaku pusing untuk menerapkan hal tersebut. Sebab di satu sisi, Presiden FIA, Jean Todt meminta langsung dengan alasan dipasangnya nomor pembalap akan membuat para penonton semakin nyaman memantau pembalap kesayangan mereka berlaga di atas lintasan.

Hegemoni Marquez dan Hamilton di Kasta Tertinggi Ajang Balap

Tapi di sisi lain, dia juga tidak bisa cuek dengan penolakan tim, yang bahkan sejak awal memang sudah tidak setuju dengan kembali digunakannya fitur sirup hiu.

"Ini membuat frustrasi. Sejumlah tim menolak, malah ada yang bilang mereka sudah menjajalnya dengan menggunakan foto dan hasilnya sangat buruk," kata Brawn.

Felipe Massa Pensiun dari Balapan F1

Brawn kemudian mencoba menjelaskan situasi di F1 sekarang. Dia mengatakan kalau semua yang dilakukan oleh pengelola baru, Liberty Media, semata-mata untuk meningkat kembali pamor ajang balap jet darat.

"Saya harap semua paham dengan motif kami. Kami hanya ingin meningkatkan F1. Membuatnya semakin menarik, tanpa ada tujuan lain," tegasnya dikutip Autosport.

Pembalap Mercedes, Valtteri Bottas

Bottas Siap Berikan Perlawanan untuk Hamilton

Bottas siap bersaing menjadi juara.

img_title
VIVA.co.id
25 Februari 2018