Tercecer di Kualifikasi MotoGP Austria, Rossi Akui Salah

Pembalap Movistar Yamaha, Valentino Rossi.
Sumber :
  • http://www.motogp.com

VIVA.co.id – Pembalap Movistar Yamaha, Valentino Rossi harus puas memulai lomba MotoGP Austria di Sirkuit Red Bull Ring, MInggu 13 Agustus 2017 dari posisi ketujuh. Sebab, pada sesi kualifikasi dia tidak tampil maksimal.

Seperti Rossi, Marc Marquez Sadar Jika Pedro Acosta Berpeluang Juara Dunia

Dengan menggunakan ban jenis lunak, beberapa kali Rossi membuat kesalahan. Dia juga gagal memacu kendaraannya mencapai kecepatan maksimal.

(Baca juga: Barbera Tercepat, Rossi Terpuruk di FP1 MotoGP Austria)

Maverick Vinales Cetak Sejarah yang Tak Pernah Diraih Valentino Rossi, Ada Andil Suzuki

"Hari ini saya keluar dari kualifikasi pertama, karena saya tidak berkendara dengan baik dengan ban jenis lunak. Saya membuat beberapa kesalahan, dan saya tidak memberikan kecepatan maksimal," kata Rossi, dikutip dari Crash.

Menjalani balapan sebenarnya, besok. Juara dunia MotoGP tujuh kali itu membawa tekad besar. Dia ingin segera memperbaiki penampilan buruknya hari ini, dengan berjanji tampil maksimal.

Valentino Rossi Gagal, Maverick Vinales Sukses

"Jadi saya harap besok saya bisa memperbaikinya, untuk memperbaiki harmonisasi dengan motor, dan juga badan saya. Saya ingin terus berada di 10 besar," imbuhnya.

(Baca juga: Jadi 'Fans' Dadakan, Valentino Rossi Acuhkan Menteri Ceko)

Pembalap berjuluk The Doctor tersebut sejak sebelum kualifikasi digelar terserang flu. Hal itu membuatnya kesulitan dalam menjalani balapan.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya