Tes Kecepatan Tim Renang Indonesia Memuaskan

Atlet renang Indonesia
Sumber :
  • Bobby Andalan (Bali)/ VIVA.co.id

VIVA.co.id – Tim renang Indonesia tampil memuaskan dalam tes kecepatan di Kolam Renang Tirta Arum, Mengwi, Kabupaten Badung, Bali, Jumat, 24 Februari 2017. Wakil Kepala Satuan Pelaksana Program Indonesia Emas (Wakasatlak Prima), Lukman Niode, menuturkan, tes kali ini untuk mempersiapkan para atlet menuju beberapa kejuaraan yang dimulai dengan Singapura Open hingga SEA Games 2017 mendatang.

Millennium Aquatic Jakarta Juara 8 Kali Kejurnas IOAC 2023

"Kami memantau tes nomor yang mereka lakukan. Jadi ada satu periodisasi bagaimana mereka melihat kesiapan kejuaraan yang akan diikuti yaitu bulan depan di Singapura. Itu adalah kejuaraan premier yang diikuti negara-negara seperti Jepang, Korea, Hong Kong serta China," kata Lukman.

Tes kali ini, Lukman melanjutkan, sengaja digelar untuk melihat kesiapan masing-masing atlet di tengah latihan berat mereka. "Nah, ini adalah kuncinya, khususnya adalah training session mereka, apakah benar-benar siap yaitu tes berenang dengan kecepatan yang tinggi tetapi masih dalam periodisasi masa latihan yang berat. Jadi ini salah satu grafik yang harus ditemukan," katanya.

Indonesia Lolos Final Renang Estafet Campuran Asian Games 2023

Ketua Dewan Pakar PB PRSI itu mengaku ingin melihat dari dekat mentalitas bertanding atlet-atlet renang Indonesia. "Kami ingin melihat secara mental, khususnya secara psikologis apakah mereka sudah siap atau tidak. Jadi, ini adalah training competition yang harus mereka lalui dalam beberapa tahap sebelum masa bulan kompetisi yaitu pada Maret, April, Mei sampai Juni. Mereka akan bertanding 3 sampai 4 kali ke luar negeri. Ini tes event di rumah sendiri. Mereka bertanding dengan temannya sendiri," papar Lukman.

Lukman yakin persiapan psikologis atlet renang Indonesia akan kuat secara bertahap. Kendati begitu, hasil tes yang digelar hingga besok itu menunjukkan grafik memuaskan. Lukman mengaku puas dengan torehan waktu atlet-atlet renang Indonesia, meski mereka masih menerima porsi latihan berat.

Jatim Borong 2 Emas Renang Perairan Terbuka BK PON 2024

"Dari segi psikologis pasti mereka bertahap. Dari hasil, yang junior mereka sudah terlihat bagus. Waktu mereka sudah mendekat personal the best-nya, dengan catatan mereka masih latihan berat. Nah ini sangat menggembirakan. Apalagi kondisi mereka belum istirahat, grafik latihannya belum turun, masih berat. Ini lumayan menggembirakan," ucap Lukman.

Sebanyak 17 atlet renang Indonesia menjalani tes kecepatan untuk beberapa gaya dan nomor di Kolam Renang Tirta Arum. Nomor dan gaya yang diperlombakan di antaranya 200 meter gaya bebas putra, 200 meter gaya bebas putri, 20 meter gaya dada putra, 200 meter gaya punggung putra, 200 meter gaya kupu-kupu putra, 100 meter gaya kupu-kupu putri, 100 meter gaya dada putra, 50 meter gaya punggung putri, 50 meter gaya punggung putra, 50 meter gaya kupu-kupu putra, 50 meter gaya punggung putra dan 50 meter gaya dada putra dan putri. (one)

Ketua Umum Federasi Akuatik Indonesia, Anindya Bakrie

Akuatik Indonesia Resmi Ganti Nama Jadi Federasi Akuatik Indonesia

Akuatik Indonesia resmi berganti nama menjadi Federasi Akuatik Indonesia. Perubahan ini disahkan dalam Musyawarah Khusus atau Munasus 2024.

img_title
VIVA.co.id
10 Maret 2024