Wakil Denmark Jegal Langkah Marcus/Kevin Juarai Korea Open

Ganda putra Indonesia, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo
Sumber :
  • PP PBSI

VIVA.co.id – Pasangan ganda putra Indonesia, Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon, gagal mengikuti jejak dua wakil Indonesia sebelumnya di final Korea Open 2017. Pasangan pelatnas Cipayung itu kalah rubber game dari ganda putra Denmark, Mathias Boe/Carsten Mogensen, dalam tempo 68 menit.

Deretan Fakta Mengerikan Usai Kevin/Marcus Gasak Peraih Emas Olimpiade

Bermain di SK Handball Stadium, Korea, Minggu 17 September 2017, Marcus/Kevin sempat mengawali duel dengan baik. Juara All England 2017 itu sempat unggul 4-1 atas lawannya.

Setelah itu, kedua pasangan saling kejar-mengejar angka. Sayangnya, pasangan asal Denmark itu lebih sedikit melakukan kesalahan dan mengakhiri game pertama dengan keunggulan 21-19.

Awal Mula Julukan Minions untuk Kevin/Marcus

Marcus/Kevin bermain lebih baik di game kedua. Mereka terus menekan Boe/Mogensen hingga akhirnya merebut game kedua dengan keunggulan 21-19.

Kedua pasangan sudah terlihat kelelahan di game penentuan. Namun, semangat juang tinggi tetap ditunjukkan oleh Marcus/Kevin.

Ganas, Kevin/Marcus Lolos Semifinal Usai Gebuk Malaysia

Sayangnya, segala usaha yang telah ganda putra kebanggaan Indonesia itu lakukan masih belum cukup untuk merebut gelar juara Korea Open 2017. Pasangan Tanah Air dipaksa menelan kekalahan 15-21 di game terakhir.

Dengan ini, pasangan Boe/Mogensen kembali memperpanjang rekor kemenangan atas Marcus/Kevin. Sejauh ini, pasangan asal Denmark itu telah empat kali meraih kemenangan dari lima pertemuan terakhirnya.

Penampikan baru Kevin Sanjaya

Geger penampakan Kevin Sanjaya di BWF World Tour Finals 2021

Kevin Sanjaya membuat geger media sosial karena penampilannya di laga perdana BWF World Tour Finals 2021.

img_title
VIVA.co.id
2 Desember 2021