10 Korban Tewas Mulai Dimakamkan

Sumber :

VIVAnews - 10 Korban tewas akibat musibah terbaliknya kapal di perairan Asem Doyong, Pemalang, Jawa Tengah, Senin, 29 Desember 2008 pada pukul 11.30 WIB, satu persatu mulai dimakamkan.

Tiga warga Desa Pendowo, Kecamatan Bodeh, Pemalang yakni Warsuki (50) Ruisa (50), Wanda (9), menurut rencana akan dimakamkan usai sholat Dzuhur. Mereka juga akan disemayamkan dalam satu tempat secara bersamaan.

"Kami hanya membantu saja, selanjutnya tergantung keluarga saja yang menentukan kapan dan dimana pemakaman itu," ujar Lurah Desa Bodeh, Risnoto saat ditemui di rumah duka, sesaat setelah melawat korban, Selasa, 30 Desember 2008.

Peristiwa tenggelamnya kapal terjadi Senin, 29 Desember 2008, pukul 11.30. Saat itu warga tengah mengikuti mengikuti ritual adat pesta laut. Tetapi, perahu yang baru selesai melakukan ritual nampaknya kelebihan beban dan kehilangan kesimbangan, sehingga terhempas diterjang ombak.

Akibatnya, 10 orang dikabarkan meninggal dunia, dan 17 lainnya mengalami luka-luka serius dan ringan. Hingga kini mereka masih menjalani perawatan di Rumah Sakit Umum Daerah Dr. M Ashari, Pemalang.

Laporan: Atika | Antv | Pekalongan