FOTO: Aksi Musisi di Montreux Jazz Festival

BB King tampil dalam 45th Montreux Jazz Festival
Sumber :
  • AP Photo/ Keystone Martial Trezzini

VIVAnews - Montreux Jazz Festival digelar untuk ke-45 kalinya di Swiss sejak 1-16 Juli 2011. Festival yang telah digelar sejak 1967 itu menampilkan sejumlah musisi papan atas dunia, seperti Carlos Santana, BB King, Natalie Cole, Chaka Khan, Diana Krall, dan Sting.

Festival dibuka dengan penampilan Carlos Santana dan John McLaughlin. Seperti diketahui, mereka berdua pernah membuat album bersama dengan tajuk 'Love, Devotion, Surrender' di tahun 1973.

Selain Santana, panggung Montreux Jazz Festival juga menghadirkan raja blues, BB King. Selama bertahun-tahun Montreux Jazz Festival telah menjadi acara musik yang tak pernah dilewatkan para penggemar musik di Swiss dan seluruh dunia.

Sejumlah musisi top dunia pernah tampil di atas panggung Montreux Jazz Festival, seperti Miles Davise, Ray Charles, David Bowie, hingga Prince. Meski jazz menjadi inti dari festival ini, namun genre musik lainnya juga ikut membaur dalam festival tersebut.

Klik tautan ini untuk melihat aksi musisi dunia di atas panggung Montreux Jazz Festival. (umi)