Tahun Depan Bursa Saham Buka Lebih Cepat

Bursa Efek Indonesia
Sumber :
  • VIVAnews/Tri Saputro

VIVAnews - PT Bursa Efek Indonesia (BEI) berencana memajukan waktu perdagangan bursa dari pukul 09.30 WIB menjadi pukul 09.00 WIB mulai tahun depan. Namun, otoritas pasar modal ini belum bisa memberikan waktu yang pasti terkait rencana memajukan pembukaan perdagangan bursa itu.

"Waktu itu kita memperkirakan, istilahnya penyesuaian BEI dengan bursa efek regional lainnya. Tapi ternyata kita menghadapi perubahan sistem," kata Direktur Utama BEI, Ito Warsito saat Konferensi Pers di Pacific Place, Jakarta, Rabu 24 Oktober 2011.

Ito menjelaskan, kepastian mempercepat jam pembukaan perdagangan saham di BEI itu masih harus menunggu perkembangan sistem pelaporan yang saat ini dianggap belum stabil.

Salah satu pelaporan yang dimaksudkan adalah laporan modal kerja bersih disesuaikan (MKBD) untuk anggota bursa yang akan bertransaksi. Dengan perubahan jadwal pembukaan perdagangan bursa, otomatis membuat sistem pelaporan MKBD juga ikut berubah.

"Kami ingin bekerja secara terintegrasi, agar tidak terpecah-pecah dan bisa memfokuskan sedemikian rupa dengan secara keseluruhan" kata Ito.

Saat disinggung mengenai jam penutupan pra perdagangan bursa, Ito menyampaikan hal itu kemungkinan akan disinkronkan dengan jam buka perdagangan regional. "Kemungkinan untuk pre closing perdagangan, akan dicoba di bulan Februari tahun depan," kata Ito.

Direktur Teknologi Informasi BEI Adikin Basirun optimistis, sistem pelaporan baru MKBD dapat mulai diujicoba pada 1 November 2011. Dengan sistem baru itu, pelaporan MKBD nantinya akan dibuat baru dan menggantikan sistem lama. 

Rencananya, uji coba penggunaan sistem pelaporan baru MKBD ini akan dilaksanakan hingga tahun depan, tepatnya sampai Februari 2011. (adi)