Jasa Hilir Sumbang Pendapatan Elnusa

Elnusa
Sumber :
  • www.elnusa.co.id

VIVAnews - PT Elnusa Tbk meraih pendapatan usaha konsolidasi sebesar Rp3,4 triliun hingga kuartal III-2011. Perolehan pendapatan itu meningkat 7,1 persen bila dibandingkan periode sama 2010 sebesar Rp3,2 triliun.

"Kontribusi terbesar berasal dari kelompok jasa hilir migas sebesar Rp1,68 triliun," kata Vice President Corporate Secretary Elnusa, Heru Samodra, dalam keterangan tertulis di Jakarta, Selasa 1 November 2011.

Heru melanjutkan, kontribusi terbesar kedua berasal dari jasa hulu migas terintegrasi sebesar Rp1,43 triliun dan terakhir dari jasa penunjang hulu migas yang mencapai Rp297,8 miliar.

"Dari tiga kelompok jasa tersebut menyumbang laba bersih sebesar Rp47,5 miliar. Pencapaian ini lebih tinggi 310,9 persen dibanding kuartal III tahun sebelumnya," ujar Heru.

Namun, Heru mengatakan, pencapaian kinerja tersebut tidak sebesar target perseroan. "Karena itu, di tengah kondisi operasi yang penuh kendala, beberapa proyek mengalami delay dan performance belum sesuai target," tuturnya.

Sementara itu, dari beberapa proyek di jasa hulu terintegrasi yang sedang dikerjakan, khususnya dari Divisi Geoscience Services (GSC), Proyek 3D Land Seismic Data Acquisition di Subang, Jawa Barat memberikan kontribusi yang baik kepada perseroan. "Kontrak senilai kurang lebih US$33 juta akan berusaha diselesaikan dalam waktu kurang lebih 1,5 tahun," kata Heru. (umi)