73 Kota Terkaya di Dunia

Royal Armleder Suite, Le Richemond Genewa
Sumber :
  • businessinsider.com

Vlog - Tujuh kota di Eropa mendominasi daftar 10 kota terkaya di dunia pada 2011 ini. Amerika Serikat menyumbang dua kota dan satu lagi dari Australia. Pemilihan kota terkaya di dunia ini dilakukan UBS (Union Bank of Switzerland), salah satu bank terbesar di dunia yang ada di Swiss, sepanjang 2011 ini.

Kriteria yang dipakai cukup simpel, yakni berdasarkan pendapatan per kapita kaum pekerja secara rata-rata. Juga kenaikan gaji rata-rata setiap tahunnya. Tolak ukur lain yang dipakai adalah inflasi dan depresiasi nilai mata uang masing-masing negara. Jika pendapatan per kapita tinggi namun inflasi juga tinggi, sulit bagi kota itu untuk terpilih sebagai kota paling kaya.