Pelajaran dari Buku Mimpi Sejuta Dolar

Wanita Dunia Maya
Sumber :
  • doc Corbis

Vlog- Membaca buku Mimpi Sejuta Dolar sama halnya seperti menaiki roller coaster. Kadang lurus menghanyutkan, tetiba membelok tajam, beberapa saat kemudian terjun menghentak, berguncang dan tanpa disadari, kita telah disuguhi pengalaman yang tak terlupakan saat roda-roda coaster menyentuh landasan di akhir halaman.

Dibanding dengan novel Deception Point-nya Dan Brown, buku Mimpi Sejuta Dolar memiliki alur yang lebih menyentuh, karena mungkin faktor kejadian nyata yang dialami sendiri oleh Merry Riana selaku lakon utama plus dibalut gaya tulisan hebat nan apiknya Alberthiene Endah. Perjuangan demi perjuangan seorang Merry Riana yang mampu mengevolusi dirinya dari mahasiswa berbekal setangkup roti tawar untuk makan siangnya di kampus untuk menjadi seorang konsultan keuangan berpenghasilan satu juta dolar di usia 26 tahun.