Mengapa Kerokan Menimbulkan Rasa Nyaman?

Kerokan.
Sumber :
  • http://berhalakata.wordpress.com

Vlog - Rasa nyaman yang timbul setelah kerokan (digaruk-garuk kulit dengan uang logam) membuat orang suka menarik kesimpulan, bahwa kerokan itu menyembuhkan sakit. Benarkah begitu? Orang yang kerokan selalu merasa nyaman setelah ada warna merah yang timbul di bagian badan yang digaruk itu.

Walaupun belum ada penelitian tentang baik-buruknya kerokan yang diumumkan dalam jurnal kedokteran, tetapi para penggemar kerokan jalan terus. Untuk mendapat kejelasan bagaimana duduknya perkara sampai kerokan bisa memberi rasa nyaman itu, kita perlu menengok mekanisme kerja fisiologis pada kulit badan kita kalau dikerok.