VIDEO: Kereta Terpanjang Ramaikan Belgia

kereta cokelat terpanjang
Sumber :

VIVAlife - Rangkaian kereta api dengan panjang 33,6 meter dipamerkan di stasiun Brussels Utara, Belgia. Jelas ini sangat mengundang perhatian  masyarakat setempat. Ini juga merupakan jenis kereta baru, yang berhasil masuk Guinness Book of Records. Selain karena panjangnya, seluruh strukturnya terbuat dari material cokelat. Sebanyak 1.285 kg cokelat terbaik Belgia digunakan untuk membuat lokomotif dan gerbong kereta. 

Kereta ini didesain oleh seorang master cokelat asal Malta, Andrew Farrugia. Ide kereta datang, setelah ia menunjungi Belgian Chocolate Festival di Bruge. Sebelumnya ia sempat membuat kereta cokelat sepanjang 12 meter, namun ia ingin membuatnya dengan ukuran yang lebih besar. memuat detail-detail kereta cokelat yang hampir menyerupai kereta asli. 

Untuk membangun kereta cokelatnya, Farrugia membutuhkan total waktu 784 jam. Pertama ia membuat tujuh gerbong dengan desain kereta tua, lalu ia melanjutkannya dengan sebuah gerobak, bar, dan gerbong restorasi. 

Saat dalam perjalanan ke Belgia, beberapa dinding kereta tersebut sempat mengalami kerusakan. Namun ia berhasil memperbaikinya sebelum kereta tersebut dipamerkan. Setelah pameran, rencananya miniatur kereta ini akan dilelang untuk sebuah kegiatan amal.  (eh)