Pelatih Mesir Langsung Didepak Usai Gagal ke Piala Dunia

Bob Bradley, mantan manajer Swansea City
Sumber :
  • REUTERS/Amr Abdallah Dalsh
VIVAbola – Tim nasional Mesir gagal lolos ke Piala Dunia 2014 lantaran disingkirkan Ghana. Bob Bradley pun langsung kehilangan jabatannya sebagai pelatih Timnas Mesir.

Mesir harus tersingkir meski mengalahkan Ghana 2-1 di laga leg 2 playoff
zona Afrika, Selasa 19 November 2013. Pasalnya, saat bertandang ke Ghana di leg 1 pada Oktober lalu, Mesir menyerah 6-1.


Ghana pun berhak mengamankan satu tiket menuju putaran final Piala Dunia Brasil, dengan agregat kemenangan 7-3. Kegagalan Timnas Mesir ini lantas berbuntut didepaknya Bradley dari kursi kepelatihan.


“Kontrak Bob Bradley berakhir (Selasa) malam ini dan kami tidak akan memperpanjangnya,” ujar Presiden Asosiasi Sepakbola Mesir (EFA), Gamal Allam, seperti dilansir
Soccerway
.


“Kami merekrut Bradley untuk mengantarkan tim ini ke Piala Dunia, tapi dia gagal. Jadi, kami akan mencari pelatih baru dan berharap dia sukses di masa mendatang,” tuturnya.


Allam juga mengungkapkan, EFA akan mencari pelatih asal Mesir untuk menggantikan mantan pelatih Timnas Amerika Serikat itu. “Sekarang, saya tidak akan meyebut siapa orangnya. Tapi yang pasti, kami tidak akan merekrut pelatih asing.”


Lihat berita menarik lainnya di
. (eh)