Survei Reform Institute: Partai Golkar Masih Teratas

Ilustrasi-Kampanye partai
Sumber :
  • VIVAnews/Tri Saputro

VIVAnews – Lembaga Reform Institute menggelar survei nasional untuk memotret elektabilitas partai-partai politik saat ini. Hasilnya, Golkar masih meraih elektabilitas tertinggi disusul PDI Perjuangan. Selisih suara di antara keduanya cukup tipis.

Golkar bertengger di urutan paling atas dengan elektabilitas 20,53 persen. Di bawahnya PDI Perjuangan dengan elektabilitas 20,13 persen. Selanjutnya Partai Gerindra dan Partai Demokrat dengan elektabilitas di kisaran angka 9 persen.

Survei digelar 4-25 November 2013 dengan jumlah sampel 1.500 responden. Pemilihan responden menggunakan metode multistage random sampling, dan wawancara dilakukan secara tatap muka. Margin of error survei ini 3,53 persen pada tingkat kepercayaan 95 persen.

Berikut elektabilitas partai politik menurut survei Reform Institute:

1. Partai Golkar 20,53 persen
2. PDI Perjuangan 20,13 persen
3. Partai Gerindra 9,87 persen
4. Partai Demokrat 9,27 persen
5. Partai Hanura 6,47 persen
6. Partai Nasdem 4,8 persen
7. PKS 4,67 persen
8. PPP 4,53 persen
9. PAN 4,2 persen
10. PKB 4 persen
11. PBB 0,8 persen
12. PKPI 0,07 persen
13. Tidak akan ikut memilih/golput 3 persen
14. Tidak menjawab 7,67 persen

(ren)